Automatic translation of this blog page

Wednesday, March 9, 2011

buah juwet


JUWET ATAU JAMBLANG

Tanaman juwet atau jamblang (syzygium cumini). Berupa pohon yang batangnya bergaris tengah 60 cm dan tingginya bisa mencapai 15 m. Buah juwet berwarna biru keungu-unguan (juwet biasa) atau hitam (juwet ireng-ireng).
Di samping yang berbuah biru dan hitam tersebut, ada pula varietas yang buahnya berwarna ungu (juwet daging), bahkan ada pula yang berwarna putih (juwet bawang). Biji juwet mampu menyembuhkan gejala “lama sekali sembuhnya luka”. Diduga, glukosida phytomelin dalam biji juwet mampu mengurangi kerapuhan pembuluh-pembuluh darah kapiler sehingga luka-luka yang ada bisa cepat sembuh. Selain itu, biji juwet juga mampu mengatasi gejala mudah lelah dan kurang tenaga. Diduga, alfa-phytosterol dalam biji itu, yaitu sejenis sterol yang bersifat anticholesteremik, mampu mencegah kelebihan kolesterol. Kadar glukosa yang tinggi dalam darah penderita kencing manis, membuat kadar kolesterol yang masih rendah saja sudah seperti kondisi parah. Seolah-olah darah itu sudah kebanyakan kolesterol sehingga tugas darah terganggu. Akibatnya, pembangkitan tenaga hasil oksidasi zat makanan menjadi energi akan macet, berkuranglah tenaga dan penderita akan merasa lesu.

Jamblang (Syzygium cumini)



Buah jamblang biasa dimakan segar. Di India dan Filipina, seperti juga
kebiasaan di beberapa daerah di Indonesia, buah jamblang yang masak
dicampur dengan sedikit garam dan kadang-kadang ditambahi gula, lalu
dikocok di dalam wadah tertutup (biasanya dua mangkuk ditangkupkan)
sehingga lunak dan berkurang sepatnya. Buah yang kaya vitamin A dan C
ini juga dapat dijadikan sari buah, jeli atau anggur. Di Filipina,
anggur jamblang diusahakan secara komersial.Pohon jamblang juga sering
ditanam sebagai pohon peneduh di pekarangan dan perkebunan (misalnya
untuk meneduhi tanaman kopi), atau sebagai penahan angin (wind break).
Bunga-bunganya baik sebagai pakan lebah madu.
.

Kebanyakan orang mengenal Juwet sebagai buah berbentuk lonjong dengan warna ungu hitam.Rasanya sepat masam manis.     Juwet bisa dibilang kurang memperoleh perhatian.Padahal hampi semua bagian pohon Juwet mempunyai sejarah pemakaian sebagai penurun kadar gula darah.Juwet (Syzygium cumini) dari suku Myrtaceae juga mempunyai  nama lain Syzygium jambulanum,Eugenia cumi.Tumbuhan ini berasal dari kawasan Asia Selatan.Di Indonesia selain terkenal dengan sebutan Juwet. Nama daerah lain adalah Duwet.Jamblang.Dhuwak.Jumbling.
    Pohon Juwet berbatang kokoh dengan tinggi yang bisa mencapai sampai 30 meter dan dapat hidup sampai 100 tahn.Helaian daun berbentuk bulat telur terbalik dengan warna hijau tua di bagian atas,sementara yang muda berwarna merah jambu.Buah berbentuk lonjong itu mempunyai daging berwarna putih ampai agak merah ungu dan tidak berbau.Biji berbentuk lonongdengan ukuran 3,5 cm.
...KAYA VITAMIN C...
  Bagi masyarakat,memang bagian tanaman yang populer adalah buahnya yang dapat dimakan dengn keadaan segar.Untuk mengatasi buah rasa sepat maka biasanya buah yang sudah dicuci itu dicampur dengan sedikit garam dan gula,lalu dikocok di dalam sebuah wadah tertutup.Kalau sudah lunak biasanya rasa sepat buah berkurang dan dapat langsung dimakan.Bagian tanaman yang sudah dipakai sebagai bahan obat adalah kuli batang,daun,buah dan biji.Yaitu sebagai obat kecing manis dan diare.Khasiat itu ditimbulkan oleh zat kandungannya antara lain tanin dan glukosida amboline.Menurut sejarahnya biji dan kulit batang Juwet pernah dianjurkan sebagai obat yang tersedia di apotek,walaupun sifatnyatidk wajib.Dalam pengobatan India Ayurveda biji Juwet memang dipakai untuk mengatasi diabetes,sementara pengobatan china untuk gangguan saluran cerna.Daun dan kulit batang dikatakan dipakai untuk mengendalikan tekanan darah.Kumpulkan biji Juwet,keringkan dan tumbuk halus.Selanjutnya seduh air panas dan minum secangkir seminggu dua kali untuk mempertahankan kesehatan
    Khusus penderita diabetes,upaya pengobatan tentunya harus disertai pengaturan pola makan dan olahraga.Hanya dengan cara itu,maka penyakit dapat dikendalikan.Ingatlah diabetes tidak dapat disembuhkan namun dapat dikendalikan.
Posted by Picasa

No comments:

Post a Comment

Tumbuhan Obat

Followers