Biji pepaya ternyata memiliki segudang manfaat. Salah-satunya, untuk menyingkirkan racun-racun yang menumpuk di usus dan lever kita. Ekstrak biji pepaya mampu melindungi ginjal dari racun yang memicu gagal ginjal, serta membunuh parasit di pencernaan. Juga memiliki efek hipolipidemia (anti kolesterol) dan antioksidan dalam darah yang luar biasa.
Bagaimana cara mengolahnya? Ada dua cara.
1. Pertama: biji pepaya itu diblender langsung seperti membuat jus. Tentang takarannya, yaitu sejumlah biji yang terdapat pada sepotong/seiris pepaya untuk 1 gelas jus. Dapat pula diblender bersama buahnya.
2. Kedua: dikeringkan terlebih dahulu sebelum diblender kemudian diseduh seperti membuat kopi.
Untuk cara kedua, demikian prosedurnya:
1. Cuci biji pepaya dan jemur 2-3 hari.
2. Setelah kering, blender atau tumbuk hingga menjadi serbuk.
3. Seduh 1 sendok teh serbuk biji pepaya ke dalam 1 gelas air hangat. Bisa ditambah madu.
Minumlah secara rutin setiap hari 1-2 gelas. Buktikan dalam 14 hari, pencernaan jadi semakin sehat dan tubuh makin bugar.
Dokter Wahyu Triasmara mengungkapkan, "Saya dan keluarga sudah mencobanya. Orangtua saya yang sebelumnya kolesterol 270, dalam 10 hari turun menjadi 170. Pasien saya pun telah menerapkan metode ini. Aman dan alami…"
Silakan di-share, semoga menjadi amal jariyah, aamiin.
as rocha
2 foto
No comments:
Post a Comment