Automatic translation of this blog page

Saturday, March 30, 2013

Bawang putih sebagai bahan obat asma, impotensi, imsomnia, vitalitas, kemandulan, dan batuk

 Tarmizi, BSc, S.Pd


            Manfaatnya menurunkan kolesterol melancarkan sirkulasi darah. Terdapat senyawa sulfur yang bisa mencegah pertumbuhan sel kanker terutama kanker usus dan beberapa khasiat lainnya.
Mengobati asma
          Banyak bumbu dapur yang dapat dimanfaatkan untuk mengatasi serangan asma. Asma atau sesak nafas itu hamper setiap hari menyerang penderitanya, sering menjelang malam hingga pagi hari. Pada waktu lain juga ada resep tradisional dengan bahan yang mudah didapat adalah sebagai berikut:
·         Bawang putih tunggal (dasun/bawang lanang) 7 siung, gula batu 1 ons atau gula enau. Kupas, cuci dan parutlah bawang lanang. Atau juga boleh diiris-iris tipis. Irisan atau parutan bawang itu direbus dengan satu setengah gelas air bersama gula batu. Tunggu hingga mendidih dan airnya tinggal setengahnya (3/4 gelas).
          Hasil rebusan itu diminum 4 kali sehari selesai makan, masing-masing satu setengah sendok makan. Selain minum ramuan di atas, sebaiknya penderita juga menghindari makan ikan laut, termasuk kepiting. Hindari pula hewan berbulu lembut seperti kucing, anjing, dan burung, asap rokok, asap knalpot, serta kompor minyak tanah.
Impotensi
·         Bawang putih 5 siung dan bawang merah 5 siung ditumbuk halus. Ambil 3 kuning telur ayam kampong. Semua bahan dicampurkan dan dikukus atau ditim setengah matang. Dimakan setiap pagi selama sebulan.
Insomnia (susah tidur)
·         250 gram (1/4 kg) kangkung, 250 gram tauge, 3 buah paprika merah, 2 buah paprika hijau, 7 siung bawang putih, saos tiram secukupnya, kecap asin dan merica secukupnya, minyak nonkolesterol secukupnya. Buatlah sayuran tumis setengah matang dengan bahan tadi dan dimakan selagi hangat boleh bersama nasi.
Meningkatkan vitalitas pria
·         Bawang putih mentah dimakan 1 siung tiap hari. Bila tak tahan makan mentah Karena rasanya menyegat dan baunya tak nyaman, maka boleh dijadikan sambal kecap.
          Bagi penderita hipertensi, cara ini juga bermanfaat sebagai obat. Sedangkan bagi penderita hipotensi janganlah melakukan cara ini tiap hari.
·         Bawang putih 5 siung dihaluskan. Kuning telur ayam dikocok dan ditambahkan madu 1 sendok makan dan bawang putih yang sudah halus tadi, diaduk rata dan diminum oleh pria satu jam sebelum melakukan nafkah batin.
Untuk isteri mandul
·         Bangle 10 gram, bawang putih 2 siung, jungrahap 5 gram, kencur/cekur 5 gram, kauyu manis 5 gram. Semua bahan ditumbuk halus, diberi air panas 1 gelas lalu diperas dan disaring. Diminum pagi hari, lakukan 2 hari sekali.
Batuk
·         Bawang putih 3 siung ditumbuk. Tambahkan air perasan dari 1 buah jeruk nipis yang masak, diaduk dan ditambahkan 2 sendok air masak. Saring bahan tersebut dan tambahkan madu 2 sedok makan bersama air panas ½ gelas. Setelah agak dingin diminum, lakukan 2 kali sehari.
·         Untuk obat luar digunakan perasan jeruk nipis, dicampur kapur sirih dan sedikit minyak kayuputih. Gosokkan pada bagian punggung, dada dan leher penderita batuk.
Pengobar gairah/frigiditas
·         Bawang putih 6 siung, merica ½ sendok teh, biji pala 1 biji dihaluskan. Udang 100 gram dikupas dan dihaluskan. Daun kucai 20 gram dipotong-potong. Tahu 4 potong ukuran sedang, masing-masing dipotong dua. Campurkan semua bumbu yang sudah dihaluskan tersebut jadi satu dan tambahkan garam secukupnya. Haluskan dan bentuk bulatan/pipih, sisihkan. Telur ayam 1 butir dikocok sebentar, celupkan adonan perkedel dalam kocokan telur lalu digoreng sampai matang. Angkat dan siap dihidangkan.
Referensi:  
Majalah Trubus Juli 1991,  Majalah Ikatan Dokter Indonesia 1986,  Buletin Kimima Farma N0.11 1981,  Majalah Panasea Juni 1992, Bawang putih yang serba guna 1993. Hembing Penyembuhan dengan TanamanObat,2002, Hembing WK, Penyembuhan dengan Tanaman obat, 2002, Komputindo, jkt.

No comments:

Post a Comment

Tumbuhan Obat

Followers