Automatic translation of this blog page

Tuesday, June 29, 2010

Wortel jus

Jus Wortel dan Jus Buah untuk Pembersihan Usus
Oleh Tarmizi, B.Sc, S.Pd

Dulu, orang tua akrab dengan istilah urus-urus. Zaman sekarang orang lebih mengenalnya sebagai pembersihan usus (colon cleansing). Berbagai jenis kanker dapat ditangkal dengan upaya ini.
Tahukan Anda bahwa di dalam tubuh terdapat banyak lendir yang menghalangi peredaran darah, sehingga dapat menghambat proses penyembuhan saat sakit?
Lendir-lendir di dalam tubuh itu terjadi karena kita mengonsumsi makanan berlendir seperti keju, mentega, nasi, susu, produk hewani, garam, gula, tepung putih, dan sebagainya. Lendir-lendir ini perlu dibersihkan dari tubuh agar Anda tetap sehat.
Dokter gizi, DR. Dr. Walujo Soerjodibroto, Ph.D, mengatakan bahwa kalau kita sudah terbiasa sejak kecil mengasup makanan berserat, lendir-lendir tadi tidak akan ada. Lapisan lendir ini baru dapat lepas bila kita melakukan pembersihan usus (colon cleansing) secara teratur. Caranya, selain menggunakan obat pencahar, bisa pula dengan melakukan terapi jus anggur. "Dalam terapi ini dianjurkan mengonsumsi jus anggur setiap empat jam, mengurangi konsumsi protein dan lemak, serta menambah konsumsi serat dari sayuran dan buah segar," papar Dr. Walujo.
Beberapa jenis kanker dapat disembuhkan seperti kanker payudara, prostat, dan banyak lagi. "Kesembuhan ini tentu saja akan terjadi hanya kalau pasien taat pada jadwal program penyembuhan, selain menjaga konsumsi protein dan lemak agar tak berlebihan," katanya.
Wortel (Daucus carota) adalah tanaman sayuran umbi semusim yang berbentuk rumput. Wortel disebut juga dengan carrot, wortel, bortol dan wortal. Batangnya pendek, berakar tunggal yang kemudian berubah bentuk dan fungsinya menjadi umbi yang bulat dan memanjang. Umbi wortel ini berkulit tipis dan berwarna kuning kemerahmerahan. Rasanya manis dan enak dimakan langsung mentah-mentah.
Kegunaan Wortel
Wortel merupakan sayuran yang berfungsi ganda yaitu selain untuk masakan juga sari buahnya mempunyai khasiat sebagai obat untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Untuk masakan yaitu diolah menjadi sayur sop, capcai, pecel, acar, lalapan, rebusan dan lain-lain. Sebagai obat, sari buahnya yang mentah diminum, dapat digunakan untuk mengobati berbagai penyakit seperti darah tinggi, gangguan pencernaan, radang usus besar, alergi, kanker dan lain-lain.
Komposisi Kimia Wortel
Wortel dengan rasanya yang renyah, agak manis dan enak dimakan langsung mentah-mentah, mempunyai warna umbi yang kemerah-merahan mengandung berbagai zat dengan komposisi seperti yang tertera pada tabel.
Tabel Komposisi Kimia Wortel
Macam kandungan, jumlah kandungan dalam 100 gram
Vitamin A 12.000 IU(International Unit)
Vitamin B 6.10 g
Vitamin C 6.10-2 g
Lemak 093 mg
Protein 1, 2 mg
Karbohidrat 9,3 g
Kalsium 0938 mg
Pospor 0,37 mg
Besi 0.08 mg
Kalori 42 kalori
Sumber: Komposisi zat gizi dan pangan Indonesia Dr.K.Mien mahmud, 1990.
Jenis Jenis Wortel
Wortel (Daucus carota) termasuk kedalam famili umbelifloral yaitu suatu tanaman yang mempunyai bunga berbentuk susunan seperti payung. Wortel dapat dibedakan berdasarkan bentuknya menjadi 3 jenis yaitu 1. Type Imperatur. 2. Type Chantenay. 3. Type Nantes.
Type Imperatur mempunyai umbi berbentuk bulat panjang dan ujungnya runcing ( berbentuk kerucut ). Type Chantenay mempunyai umbi berbentuk berbentuk bulat panjang dan ujungnya tumpul, yang tergolong jenis ini biasanya tidak mempunyai akar serabut. Type Nantes mempunyai umbi berbentuk peralihan dari kedua type diatas.
Diantara ketiga type diatas, wortel yang paling banyak disukai adalah type Chantenay karena rasa umbinya lebih manis dibandingkan dari yang lainnya.
Makanan Bentuk Asli
Tubuh manusia dapat diibaratkan mesin mobil yang memerlukan bahan bakar, sehingga membutuhkan makanan dan minuman yang benar. Makanan-makanan berlendir ini dibutuhkan sebagai salah satu bahan bakar tubuh karena mengandung protein dan karbohodirat.
Namun, karena kandungan lemak jahat dalam daging yang cenderung dapat menghambat peredaran darah, Dr. Norman Walker, dalam bukunya, Fresh Vegetable and Fruit Juices What’s Missing in Your Body, mengatakan perlunya mengonsumsi makanan dalam bentuk seasli mungkin. Dengan kata lain, kembali ke alam agar lebih baik.
Ahli gizi Prof. Dr. Nainggolan, penulis buku Penyembuhan Alami dengan Jus, mengatakan bahwa zat-zat kebutuhan tubuh seperti protein, karbohidrat, lemak, mineral, vitamin, dan enzim terdapat cukup dalam buah-buahan, biji-bijian, dan sayur. Hanya saja, karena sayuran dan bahan makanan itu dimasak, apalagi dengan suhu tinggi, zat-zat berkhasiat yang terdapat di dalamnya bisa hilang atau lenyap, meski tak seluruhnya. "Kira-kira bisa 60 sampai 70 persen nutriennya hilang ketika dimasak," ujarnya. Pemanasan lebih dari 45 derajat Celsius dapat mengakibatkan kerusakan-kerusakan protein dan enzim pada sayuran dan bahan makanan. Hal ini sangat disayangkan karena enzim penting dalam berbagai fungsi tubuh.
Dalam buku The Complete of Juicing, Dr. Michael T. Murray, ahli gizi dari Seattle, Washington, menuliskan bahwa enzim adalah protein bertenaga yang memegang peran penting sebagai katalis atau pengantar dalam hampir semua aktivitas dan reaksi biokimia dalam tubuh yang jumlahnya mencapai ratusan ribu. "Kesehatan yang optimal bergantung pada enzim-enzim yang dapat melakukan pekerjaannya dengan baik. Dengan kembali mengonsumsi makanan seasli mungkin, kita tidak selalu kekurangan enzim. Jika kekurangan, dapat menjadi problem serius," ungkapnya.
Langsung Diminum
Sebelum mulai mencoba melakukan pembersihan, ada baiknya memahami persoalan tentang jus. Dalam membuat jus ternyata tak sekadar menghaluskan begitu saja buah atau sayuran ke dalam mesin blender. Dr. Michael mengungkapkan empat hal yang perlu diketahui dalam membuat jus:
Juicer tidak sama dengan blender. Kalau Anda ingin ada serat, gunakan blender, sedangkan untuk mendapatkan sari-sarinya tanpa ampas, pakailah juicer.
Cara meminum jus, boleh diminum tersendiri atau dicampur bahan lain supaya lezat. Untuk jus yang kurang enak rasanya, campurlah dengan wortel, apel, atau stroberi. Boleh juga ditambahkan sedikit madu. Karena ini adalah untuk pengobatan dan pembersihan tubuh, sebaiknya jus yang akan diminum tidak dicampur dengan air.
Minumlah jus langsung sesudah disajikan, paling lama enam jam disimpan dalam lemari es.
Saat Pembersihan
Untuk membersihkan tubuh dari lendir-lendir yang menghambat peredaran darah, walau mungkin saat pertama terasa sulit, Prof. Nainggolan menganjurkan sebaiknya kita tidak makan apa-apa, bak seorang penganut vegetarian sejati. Tujuannya, tubuh bersih sehingga kita memperoleh kesegaran. “Mereka yang berbadan gemuk dijadikan normal, dan yang kurus juga dijadikan berbadan normal. Untuk yang punya penyakit maag dan usus, dianjurkan tetap mengonsumsi makanan seperti biasa dengan menambahkan jumlah buah dan sayur ke dalam menu,” ujarnya.
Kiat-kiat di bawah ini disarikan dari makalahnya, Mencegah dan Menyembuhkan Penyakit dengan Sari Buah dan Sayuran. Ia tak menganjurkan anak-anak mencoba kiat ini karena mereka masih dalam tahap pertumbuhan.(Donny Anggoro, 2003)
Hari Pertama
Pagi hari sekitar pukul 06.00, minumlah jus pepaya 1,5 atau 2 gelas. Waktu minum, sebaiknya berkumur-kumur terlebih dahulu agar jus itu bercampur dengan air liur. Agar ada serat, boleh juga memakan sebatang wortel pada tengah hari.
Hari Kedua
Sama dengan hari pertama, minumlah jus pepaya pada pagi hari. Di siang hari juga boleh makan satu batang wortel. Di hari kedua ini dianjurkan minum minyak zaitun sebanyak 1 sendok teh tiga kali sehari dilanjutkan dengan minum jus wortel.
Hari Ketiga
Sama dengan hari kedua. Pada saat ini tubuh Anda sedang dibersihkan. Gejala-gejala yang mungkin dirasakan selama pembersihan, sudah pasti Anda merasa lapar dan kemungkinan akan terasa sakit di daerah yang sedang dibersihkan. Kalau terasa sakit, itu tanda bahwa banyak lendir yang harus dibuang dari dalam tubuh.
Hari Keempat
Teruskan dengan minum jus wortel dan sudah boleh ditambah jus buah dan sayuran-sayuran lain seperti kembang kol, tomat, seledri, cabai hijau, lettuce, bawang bombai, dan lain-lain. Buah-buahan mentah ini dipotong kecil-kecil, dicampur, lalu ditaruh sedikit garam atau kecap. Tidak perlu semua jenis sekali makan, namun campurlah tiga atau empat jenis saja sekali makan. Agar terasa sedap, sediakan selalu wortel, tomat, dan nanas.
Hari Kelima dan seterusnya
Makan nasi sedikit saja sebagai penambah makanan. Jangan lupa kurangi makanan yang dimasak.
Hari Kesepuluh
Pada hari kesepuluh ini Anda sudah boleh kembali kepada pola makan biasa. Teruskan minum jus dan juga mengasup makanan mentah.
Untuk lebih lengkap, pada waktu makan pagi, siang, dan malam, ikuti menu sebagai berikut:
1. Makan Pagi:
Buah-buahan yang sedang musim, tiga atau empat macam, dipotong-potong ditambah madu. Makan berbarengan dengan saat minum jus wortel, bit, dan timun dengan komposisi wortel 75 persen, bit dan bayam sebanyak 25 persen dalam satu gelas.
2. Makan Siang:
Dua buah apel, anggur, atau pisang ditambah seledri, bayam, lettuce, selada air, dan wortel.
3. Makan Malam:
Tiga macam buah seperti nanas, pepaya, dan mangga atau buah yang sedang musim, ditambah jus wortel atau campuran, misalnya wortel dan seledri.
Referensi: ( Sakidja,M.S, 1989);.( winarno, 1984);.(McWilliam,M. 1971);.( Hulme.A.C. 1970);.( Meyer,L.H. 1971);.(Dr.K.Mien mahmud, 1990); .(Donny Anggoro, 2003).
(Tarmizi, B.Sc, S.Pd/ Universitas Negeri Padang)

Tuesday, June 22, 2010

Tour 2010 to Malaysia Slideshow Slideshow

Tour 2010 to Malaysia Slideshow Slideshow: TripAdvisor™ TripWow Tour 2010 to Malaysia Slideshow Slideshow to Kuala Lumpur. Stunning free travel slideshows on TripAdvisor

Monday, June 21, 2010

Pisang


Pisang, sejuta manfaatnya

Jika anda cermat memperhatikan, asupan gizi yang menjadi favorit kebanyakan atlet tenis dunia adalah pisang! Ya, pisang menjadi penyelamat bagi mereka. Pisang mempu dengan mudah diserap tubuh dan mengembalikan energi puncak mereka.
Secara umum, kandungan gizi yang terdapat dalam setiap buah pisang matang adalah sebagai berikut: kalori 99 kalori, protein 1,2 gram, lemak 0,2 gram, karbohidrat 25,8 miligram (mg), serat 0,7 gram, kalsium 8 mg, fosfor 28 mg, besi 0,5 mg, vitamin A 44 RE, Vitamin B 0,08 mg, Vitamin C 3 mg dan air 72 gram.
Kandungan buah pisang sangat banyak, terdiri dari mineral, vitamin, karbohidrat, serat, protein, lemak, dan lain-lain, sehingga apabila orang hanya mengonsumsi buah pisang saja, sudah tercukupi secara minimal gizinya.
Pilih Pisang Berkualitas Terbaik!
Pilihlah pisang yang sudah matang, yang kulitnya hijau kekuning-kuningan dengan bercak coklat atau kuning, sebab ini akan mudah dicerna, dan gula buah diubah menjadi glukosa alami secara cepat diabsorbsi ke dalam peredaran darah, pisang yang mentah akan sulit dicerna.
Pisang sebagai Sumber Kekuatan Tenaga
Buah pisang dengan mudah dapat dicerna, gula yang terdapat di buah tersebut diubah menjadi sumber tenaga yang bagus secara cepat, dan itu bagus dalam pembentukan tubuh, untuk kerja otot, dan sangat bagus untuk menghilangkan rasa lelah.
Manfaat untuk Ibu Hamil
Pisang juga disarankan untuk dikonsumsi para wanita hamil karena mengandung asam folat, yang mudah diserap janin melalui rahim. Namun, jangan terlalu berlebihan, sebab satu buah pisang mengandung sekitar 85-100 kalori.
Manfaat bagi Penderita Anemia
Dua buah pisang yang dimakan oleh pasien anemia setiap hari sudah cukup, karena mengandung Fe (zat besi) tinggi.
Manfaat bagi Penyakit Usus dan Perut
Pisang yang dicampur susu cair (atau dimasukkan dalam segelas susu cair)dapat dihidangkan sebagai obat dalam kasus penyakit usus. Juga dapat direkomendasikan untuk pasien sakit perut dan cholik untuk menetralkan keasaman lambung.
Sebuah pisang dihidangkan sebagai pertahanan terhadap inflamasi karena Vitamin C dapat secara cepat diproses. Ia mentransformasikan bacillus berbahaya menjadi bacillus yang bersahabat. Dengan demikian, keduanya akan tertolong.
Pure pisang ataupun krim pisang (seperti untuk makanan bayi), dapat dikonsumsi oleh pasien yang menderita diare.
Manfaat bagi Penderita Lever
Penderita penyakit lever bagus mengonsumsi pisang dua buah ditambah satu sendok madu, akan menambah nafsu makan dan membuat kuat.
Manfaat bagi Luka Bakar
Daun pisang dapat digunakan untuk pengobatan kulit yang terbakar dengan cara dioles, campuran abu daun pisang ditambah minyak kelapa mempunyai pengaruh mendinginkan kulit.
Manfaat bagi Diabetes
Pada masyarakat Gorontalo (Sulawesi Utara), jenis pisang goroho yakni pisang khas daerah setempat, merupakan makanan tambahan/pokok bagi orang yang menderita penyakit gula/diabetes melitus, terutama buah pisang goroho yang belum matang, kemudian dikukus dan dicampur kelapa parut muda.
Pisang dan Kecantikan
Bubur pisang dicampur dengan sedikit susu dan madu, dioleskan pada wajah setiap hari secara teratur selama 30-40 menit. Basuh dengan air hangat kemudian bilas dengan air dingin atau es, diulang selama 15 hari, akan menghasilkan pengaruh yang menakjubkan pada kulit.
Pisang untuk Mengatur Bobot Badan
Pisang juga mempunyai peranan dalam penurunan berat badan seperti juga untuk menaikkan berat badan. Telah terbukti seseorang kehilangan berat badan dengan berdiet 4 (empat) buah pisang dan 4 (empat) gelas susu non fat atau susu cair per hari sedikitnya 3 hari dalam seminggu, jumlah kalori hanya 1250 dan menu tersebut cukup menyehatkan.
Selain itu, diet tersebut membuat kulit wajah tidak berminyak dan bersih. Pada sisi yang lain, mengonsumsi satu gelas banana milk-shake dicampur madu, buah-buahan, kacang, dan mangga sesudah makan, akan menaikkan berat badan.
Khasiat Lainnya
Dalam "Medicinal Uses of Bananas" (www.banana.com, 2002) menyebutkan, bahwa pisang mempunyai manfaat dalam penyembuhan anemia, menurunkan tekanan darah, tenaga untuk berpikir, kaya serat untuk membantu diet, kulit pisang dapat digunakan sebagai cream anti nyamuk, membantu sistem syaraf, dapat membantu perokok untuk menghilangkan pengaruh nikotin, stres, mencegah stroke, mengontrol temperatur badan terutama bagi ibu hamil, menetralkan keasaman lambung, dan sebagainya.
Tanaman pisang secara genetis dapat menghasilkan vaksin yang murah dan sebagai alternatif untuk pertahanan anak dari serangan penyakit. Para peneliti sedang mencoba dari pisang untuk memproduksi antigen untuk coating Virus Hepatitis B. Apabila vaksin Hepatitis B tersebut berhasil akan menjadi sangat murah.
Peneliti lain mengembangkan pisang yang dapat membantu dalam melawan penyakit campak/cacar air, penyakit kuning, polio, dan dipteri. Saat ini, peneliti telah mencoba pada relawan, di mana diperlihatkan 10 persen tekanan darah turun dengan mengonsumsi dua buah pisang setiap hari.

Pepaya 3

Pepaya, dari Daun hingga Bijinya Berkhasiat Obat
Oleh Tarmizi, B.Sc,S.Pd
bagian 3
(rematik, nyeri haid, kanker, radang ginjal, cacing gelang, difteri, luka bakar, beri-beri, tersedu-sedu)
Pepaya merupaka buah yang mudah didapat, karena buah yang dihasilkan dari tanaman ini tidak mengenal msim, dapat ditanam dan panen kapan saja.
Pepaya banyak mengandung pencahar, Vitamin A, Riboflavin dan enzim papain yang berguna untuk mencerna protein menjadi asam-asam amino sehingga pencernaan bahan makanan yang kaya akan protein dapat dibantu dengan adanya. papain ini. Dengan mengkonsumsi buah pepaya masak setiap hari akan mengatatasi gangguan- gangguan pencernaan, konstipasi, serta dapat mengusir cacing dalam perut.
Pepaya yang dicampur dengan kuning telur yang direbus dapat mengobati stomatitis (radang mulut), memperbanyak air susu ibu (ASI) dan meningkatkan daya tahan tubuh. Pepava yang dicampur dengan SuSu dan madu merupakan tonikum yang berguna untuk anak-anak yang sedang tumbuh, wanita hamil dan wanita menyusui. Apa ' bila resep tadi dicampur dengan sari bawang putih, campuran ini konon dapat sebagai "Sex Tonic" bagi orang-orang yang "gugup dan lemah".
Selain buah, daun pepaya juga dapat digunakan sebagai obat. Dengan memeras daun pepaya, cairan ini dapat digunakan sebagai pencahar dan sebagai obal cacing. Akan tetapi cairan ini tidak boleh digunakan oleh ibu yang sedang hamil muda, sebab dapat menyebabkan gugurnya kandungan.
Reumalik
• Dua potong akar dan selembar daun pepaya ditumbuk halus, direbus dalam seliter air sampai mendidih. Setelah disaring air rebusan ini diminum setiap sore sebanyak satu gelas.
Menghilangkan rasa sakil ketika haid
• Satu lembar daun pepaya dibersihkan dan dibuang tulang daunnya. Diremas-remas dalam sedikit air ininuin hingga keluar klorofilnya yang berwama hijau. Saring dan remas lagi untuk mengambil zat hijau daunnya. Setelah cukup satu gelas, klorofil dalam air minum ini diminum hingga habis dan tahan rasa pahitnya.
Obat kanker
• Daun pepaya sepertiga pelepah, daun ceremai muda 1/2 genggam, dan bayam merah 1/3 genggam, wortel dua potong yang panjangnya masing-masing 8 cm dan daun belimbing 1/4genggam.
Semuanya dicuci kemudian digiling sampai halus. Diremas dengan air masak ½ gelas minum dan madu tiga sendok makan. Semuanya diperas dan disaring. Air yang diperas itu diminuni o1ch si sakit dalam satu hari tiga Lili. Tiap kali minum setengah gelas minum.
Obat cacing kremi
• Dua potong akar pepaya kira-kira 8 cm, bawang putih 3 butir yang telah dicuci dan 2 potong gula enau lalu dipotong-potong keniudian direbus dengan air 3 gelas minum. Jika telah mendidih dan airnya tinggal 1/2 nya didinginkan lalu disaring untuk diminum dua kali schari. Tiap kali minum 3/4 gelas minum.
Radang ginjal
• Ambillah tiga potong akar pepaya a" 8 cm lalu dicuci dan dipotong-potong baru direbus dengan air matang 4 ½ gelas minum. Bila telah mendidih hingga tinggal separohnya, didinginkan dan disaring supaya dimi numkan kepada si sakit tiga kali sehari. Tiap kali meminumnya harus 3/4 gelas minum.
Obat cacing gelang
• Gilinglah biji pepaya sebanyak 2 sendok makan. Setelah halus diseduh dengan air panas 1/2 cangkir dan madu satu sendok makan. Jika telah suam diminum, satu kali sehari.
Obat difteri
• Ambillah 15 tetes getah pepaya kemudian diseduh dengan air hangat satu sendok makan. Obat Difteri Obat itu bukan obat minum melainkan obat kumur. Si penderita harus mengumurnya selama 3 menit. Dalam sehari harus mengkumurnya sampai tiga kali. Cara mengumurnya sampai ditenggorokan.
Obat luka bakar
• Gosoklah luka itu dengan 1/3 cangkir getah pepaya.
Menggosoknya harus dengan kapas. Obat itu dipakai tiga kali sehari.
• Campurlah dua sendok makan minyak kelapa dengan dua sendok teh getah buah pepaya yang masih muda dan sedikit kapur sirih. Bila telah rata campurannya, dapat digosokkan pada luka itu. Dalam sehari bisa digosokkan sampai tiga kali.
obat beri-beri
• Daun pepaya yang agak muda sebanyak tiga perempat pelepah. Ditumbuk sampai halus kemudian diremas dengan air garam setengah cangkir. Sebelum menumbuknya daun itu dan alat penumbuknya harus dicuci sampai bersih. Jika perlu dicuci dengan air mendidih. Semuanya diminum, tak boleh disisakan. Dalam sehari dua kali minum obat itu.
Obat tesedu-sedu
• Cincang sepotong buah pepaya yang telah matang kemudian diberi air jeruk nipis satu, sendok teh dan madu 2 sendok makan. Semuanya diaduk lalu di,makan sedikit demi sedikit. Dilakukan dua kali sehari.

Pepaya 2

Pepaya, dari Daun hingga Bijinya Berkhasiat Obat
Oleh Tarmizi, B.Sc,S.Pd
(cacingan, nafsu makan, anti hamil, diare, disentri, malria, cacing kremi) bagian 2
Tanaman pepaya sangat populer di Indonesia. Soalnya dari akar, daun, buah, sampai bijinya, banyak manfaatnya untuk kesehatan. Apalagi, tumbuhnyapun mudah.
Pepaya kaya akan karoten, vitamin C, dan flavonoid, sehingga dapat berfungsi sebagai zat antikanker. Buah ini juga mengandung sejumlah mineral seperti kalium dan magnesium, yang sangat dibutuhkan tubuh. Enzim papainnya berfungsi memecah serat makanan sisa, sehingga mempermudah buah air besar. Pepaya juga bermanfaat untuk mengobati lambung dan mengurangi panas tubuh.
Daun pepaya selain untuk sayur dan lalap, bermanfaat untuk mengobati malaria, cacingan, sakit perut, dan kurang nafsu makan. Bijinya bisa mengobati cacingan. Sementara getah dan akarnya, bisa mengobati sakit kandung kencing, cacingan, bahkan digigit ular berbisa. Untuk obat cacing, gunakan akar pepaya kering 10 gram, bawang putih 1 gram, dan air 100 ml. Semua bahan dipotong-potong, kemudian didihkan dengan air selama 15 menit, baru disaring. Bila perlu, tambahkan air matang sehingga diperoleh hasil saringan 75 ml. Pemakaian bisa tiga kali sehari masing-masing 25 ml. Obat ini bermanfaat untuk membasmi taeniasis, askariasis, dan oksiurisis.
Memberantas cacingan
• Biji pepaya kering berupa serbuk , juga bisa memberantas cacingan. Serbuk ini 10 gramdidihkan bersama air 150 ml, sampai diperoleh larutan 75 ml setelah disaring. Hasil ini bisa diminum sekaligus dua jam sebelum makan malam.
Merangsang nafsu makan
• Untuk merangsang nafsu makan, perlu daun pepaya segar 1-2 tapak tangan, garam sedikit, dan air hangat 0,5 cangkir. Campuran ini dipipis atau diblender, diperas, diambil airnya. Diminum sekali sehari satu ramuan, diulang tiga hari. Sedanng buah pepayanya sendiri bisa dimakan langsung atau dibuat juice.
Air susu ibu kurang.
• Buah pepaya yang masih muda atau hijau. tanpa dikuliti langsung dibelah menjadi dua bagian. Sebagian direbus dengan air dan sebagaian lagi direbus dengan cuka. Air rebusan diminum dua sampai tiga sendok teh setiap hari dan dilakukan secara teratur selama menyusui.
Tablet Anti Hamil
Daun pepaya muda dapat dijadikan lalapan dan akan lebih nikmat rasanyajika dicampur dengan lalapan lain, seperti daun singkong. Dari aspek gizinya daun &paya muda juga merupakan sumber vitamin A yang potensial. Dalam tiap 100 gram daun pepaya muda mengandung tidak kurang dari 1,250 SI vitamin A, mineral dan protein. Mengingat daun pepaya juga mengandung papain, tidak heran jika ia sering dipakai sebagal pengempuk daging.
Diare dan anti, hamil
• Sebanyak 7- 10 biji pepaya (yang hitam dan keras) dicuci bersih, dikunyah atau ditelan. Lakukan sekali sehari.
Disentri
• Dua lembar daun pepaya muda serta satu sendok teh bubuk kopi direbus dalam seliter (4 gelas) air hingga mendidih. Air rebusan disaring dan minum secangkir tiap hari.
• Nenek moyang kita belum mengenal "pil anti hamil" biasa menelan biji pepaya yang keras dan hitam untuk mencegah kehamilan. Dan perlu diingat! Wanita sedang hamil jangan menelan biji pepaya, sebab dapat mengakibatkan keguguran.
• Biji pepaya juga dimanfkatkan sebagai obat cacingan serta pendorong keluarnya keringat bagi penderita masuk angin.
• Ampas batang bisa pula dicampur dengan garam atau gula, lalu dimakan untuk penghilang rasa mual dan seba$ai obat sakit kembung.
Papain dari Pepaya
Di dalain buah pepaya, terutama buah yang masih muda, terdapat suatu enzim, yang dinamakan papain. Papain telah diproduksi sejak lama, yakni dengan mengekstrak bagian tanaman pepaya. Papain terbanyak pada getahnya.
Mengambil Papain dari pepaya
Caranya: goreslah buah pepaya muda umur 2,5-3 bulan dengan pisau atau bambu runcing; goresan inembujur ke bawah sebanyak 4-5 goresan dengan kedalaman,sekitar 3 mm; getahnya yang menetes ditampung dengan mangkok plastik yang .. bagian atasnya. ditutupi kain blacu bersih. Getah yang tertampung dikeringkan selama 12-24j am dalam alat pengering beimffiu sekitar 38 derajat celsius;. hasilnya yaitu papain kasar berupa serbuk putih kekuningan. Pengeringan juga dapat dengan penjerntiran, tetapi mutunya kurang dan warnanya tidak putih.
Dari sifat fisik, kimia dan aktivitas biologisnya diketahui papai berperan baik membantu sistem kerja alat pencernaan. Dari itu banyak yang menganjurkan agar mengkonsumsi buah pepaya. sebelum sarapan pagi. Ini mengingat enzim papain akan berfungsi sangat baik untuk menetralisir asain lambung atau alkali.
Papain adalah suatu enzim pernecah protein yang terdapat akar pepaya direbus dalam seliter air hingga mendidih. Didihkan terus Wngga airnya tinggal satu gelas, kemudian disaring. Air rebusan akar pepaya ini diminum satu gelas sekali minum. Lakukan dua kali sehari.
Malaria
• Satu lembar daun pepaya ditainbah tempe busuk sebesar ibu jari serta garam secukupnya ditumbuk hingga lialus. Diperas dan disaring untuk diambil airnya. Air perasan ini diminum sekali sehari dan diulang tujuh hari berturut-turut.
Mengusir cacing kremi
• Sepotong akar pepaya direbus dalam tiga gelas air hingga mendidih. Biarkan terus mendidih hingga airnya tinggal satu gelas. Air rebusan ini disaring dan diminum tiap sore hari atau menjelang tidur.

Pepaya


Pepaya, dari Daun hingga Bijinya Berkhasiat Obat
Oleh Tarmizi, B.Sc,S.Pd
bagian 1
Maag, Hipertensi, sembelit, dan sakit kuning

Diantara kita selama ini banyak yang hanya tahu bahwa Pepaya merupakan buah yang sangat pas untuk melepas dahaga di tengah teriknya sinar matahari. Temyata, pepaya bukan hanya sekadar untuk pelepas dahaga, melainkan banyak manfaatnya. Mulai dari daun sampai kepada bijinya, berkhasiat mengatasi berbagai penyakit.
Pepaya Carica papaya termasuk familia tanaman Caricaceae. Di Indonesia pepaya dikenal dengan naman yang berbeda sesuai menurut daerahnya.Di Sumatera disebut :kabaelo, peutepertek. pastelo, ralem¬paya, betik, embetik, botik, bala, si kailo, kates, kepaya, kustela, papaya, pepaya, sangsile, batiek, kalikih, pancene, sampelo, sangtuka, batiak, kaliki, pisang katuka, pisang patuka, pisang pelo, gedang, punti kayu. Di Jawa orang biasa. menyebutnya dengan : Gedang. katela gantung, kates, ghedhang. Di Kalimantan disebut : Bua medung, pisang malaka, buah dong, majan, pisang mantela, gadang, bandas, manjan, badas. Di Nusatenggara disebut : Gedang, kates, kampaja, kalujawa, padu, kaut, panja, kalailu, paja, kapala, hango, muu jawa, muku jawa, kasi. Di Sulawesi dinamakan: Kapalay, papaya, pepaya, kaliki, sumo¬yori, unti jawa, tangan-tangan nikanre, kaliki nikanre, kaliki rianre.
Di Maluku disebut: Tele, palaki, papae, papaino, papau, pa¬paen, Papai, papaya, sempain, tapaya, kapaya. Di Papua disebut: Sampain, asawa, menam, siberiani, tapaya.
Para ahli jamu tradisional menyebut daun pepaya dengan nama simplisia Caricaceae Caricae Folium. Biji pepaya mengandung: Kirisin dan karpain. Daun pepaya mengandung Karpain, karposid, pseudokarpain, saponin, sakarosa, dekstrosa, levulosa. Getah pepaya mengandung: Papain, kemokapain, lisosim, lipase, glutamin, siklotransferase.
Kegunaan Akar pepaya antara lain untuk: obat cacing, peluruh air seni, penguat lanibung, perangsans kulit. Biji pepaya untuk; obat cacing, peluruh haid. Buah pepaya untuk memacu enzim pencernaan. Sedangkan daun pepaya untuk: perambah nafsu makan, peluruh haid. Catatan : Waktu mengandung, jangan memakan biji pepaya.
Sudah tidak asing lagi bagi masyarakat kita tentang buah pepaya. Bahkan di seluruh dunia buah ini. pun dikenal baik. Buah pepaya. digemari oleh semua kalangan dan kelompok usia.
Pepaya merupakan jenis tumbuhan berbatang tegak dan basah yang menyerupai palem. Tinggi pohonnya dapat mencapai 8-10 meter dengan perakaran cukup kuat Helain daun mirip telapak tangan manusia. Bunganya berwarria putih atau putih kekuningan. Buahnya yang sudah matang berwarna kuning kemerahan dan ada pula yang hijau kekuningan. Rongga dalam buah pepaya berbentuk bintang jika dipotong melintang. Biji-bijinya berwarria hitain bulat dan kecil-kecil.
Bila dilihat komposisi gizinya, Dalam 500 gram buah pepaya masak mengandung 230 kalori; 7,0 gram protein'. karbohidrat 6 1,0 gram; lemak 05 gram; serat 4,0 gram, kalsium 115 miligram (dapat membantu pencegahan penyakit jantung); fosfor 60 miligram (dibutuhkan dalam pembentukan tulang); besi 8,5 miligram (membantu pembentukan sel darah merah); vitamin B 114 miligram (dibutuhkan oleh saraf serta kulit dan selsel pernafasan); vitamin A 1.825 Sl (I Sl = 0,3 mikrogram, membantu kesehatan mata, rembut dan kulit); dan vitamin C 390 miligram ( penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh, membantu peremajaan kulit dan jaringan). Kadar air dalam buah pepaya masak tidak kurang dari 425 gram atau 85 persen
Maag, Hipertensi, dan sembelit
Selain sumber vitamin C dan zat gizi lain, buah pepaya masak sangat cocok dijadikan menu bagi yang Sakit. Selain kandungan gizinya juga terbukti sangat mudah dicerna oleh tubuh.
Telah dilaporkan dalam majalah kesehatan Amerika bahwa seorang milioner tertolong oleh pepaya. Ia bernama Smith Glenn, jiwanya sering stress dan lambungnya terganggu karena super sibuk. Hartawan muda ini menderita maag dan selalu merasakan gangguan di bagian lambungnya. Penyakitnya tidak pernah sembuh sempurna. Suatu ketika dokternya menyarankan untuk memakan pepaya masak secara teratur.
Smith mulai makan pepaya masak dan setengah jam kemudian ia taka merasakan lagi sakit pada pencernaannya ketika makan pengalaman itu ia ulangi terus secara rutin sebelum menikmati hidangan utama.nya. ternyata perutnya terbebas dari gangguan perih dan kembung. Sejak itu Smith berjanji akan tetap mengkonsumsi pepaya masak setiap hari, karena juga berkhasiat memperlancar buang air besar dan terhindar pula dari sembelit.
Hipertensi
• Seperempat buah pepaya muda diparur dan kemudian diperas. Air perasan pepaya muda ini diminum 1 sendok teh (sekitar 5 mL) sekali seminggu.
Sembelit
• Selembar daun pepaya direbus dengan dua gelas air sampai mendidih. Didihkan terus hingga airriya tinggal segelas. Disaring dan diminum seperti biasa.
Penambah nafsu makan dan sakit kuning
• Air rebusan bunga pepaya jantan dapat diminum dan mampu menambah nafsu makan, membersihkan darah dan untuk penyembuh sakit kuning.
Penambah nafsu makan
• Segenggam bunga jantan pepaya direbus dengan segelas air hingga mendidih. Saring air rebusannya dan minum kapan diperlukan.

DELIMA PUTIH

DELIMA PUTIH SEBAGAI OBAT KEPUTIHAN, CAMPAK, SARI RAPAT DAN JAMU PERKASA
oleh Tarmizi, BSc, S.Pd


Delima putih (Punica granatum) termasuk famili Punicaceae, dengan nama simplisia Granati Cortex untuk Kulit batang delima putih. Delima putih di Sumatera dikenal juga dengan glima glineu mekah, dalimo, ende limau, sedang di Jawa disebut dlima, gangsalan dan dhalima, sementara di Nusatenggara sebagai jeliman, talima, dila lae lok, leo kase, dan rumau.
Kandungan dan khasiatnya
Delima mengandung alkaloida, tanin dan gula. Kulit batang atau kulit akarnya berkhasiat sebagai peluruh dahak, pencahar, pengelat. Sedangkan daunnya berkhasiat untuk peluruh haid.
Obat campak
Campak atau penyakit cabang sering menyerang anak-anak yang berumur dibawah 10 tahun. Tanda-tandanya dapat dilihat dengan demam mendadak, batuk-batuk dan bersin, empat hari menderita penyakit itu, demamnya naik dan timbul bercak-bercak merah pada kulit.
Kulit dari sebuah delima yang telah tua dan dua batang kulit kendal yang panjangnya masing-masing 8 cm, dicuci, potong-potong menjadi kecil-kecil kemudian direbus dengan air minum lima gelas. Biarkan mendidih hingga airnya tinggal separoh, dinginkan. Saring dan campur dengan sedikit madu sebelum diminum. Minumlah tigaperempat gelas, lakukan tiga kali sehari.

Keputihan
Keputihan dapat dialami oleh wanita yang telah berkeluarga maupun wanita yang belum berkeluarga. Keputihan ditandai dengan keluarnya cairan melalui liang kemaluan berupa cairan kental berwarna putih. Tidak jarang gangguan ini disertai rasa gatal pada kemaluan dan cairan keputihan berbau tidak sedap.
Penyebab:
Keputihan dapat disebabkan oleh peradangan alat-kelamin maupun karena gangguan hormon estrogen, di samping kemungkinan akibat faktor psikis.
Pengobatan:
• 30 gram kulit delima kering dan 30 gram sambiloto direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, kemudian airnya diminurn selagi hangat. lakukan dua kali sehari.
Sari rapat
Jintan 5 gram, kunyit 15 gram, bunga delima 10 gram ditumbuk jadi satu. Tuangi air panas ¾ gelas. Tambahkan air perasan 1 buah jeruk nipis. Setelah diaduk diminum menjelang makan malam. Lakukan dua hari sekali.


Jamu perkasa tiap saat
Buah delima yang belum begitu masak 1 atau 2 buah dan gula enau seperlunya. Buah delima diperas hingga didapat airnya ½ gelas. Jika belum cukup airnya boleh ditambah lagi buahnya. Tambahkan gula enau dan panaskan di atas api sambil diaduk seperti membuat bubur, maka ramuan tampak mirip madu. Setelah agak dingin diminum. Lakukanlah tiap hari. Jamu ini hanya untuk suami yang siap sedia tiap hari melayani istrinya. Jangan disalahgunakan! Selamat mencoba!
(Tarmizi, BSc, S.Pd/ Universitas Negeri Padang)

BAWANG MERAH


KANDUNGAN BAWANG MERAH DAN KHASIATNYA
Oleh : Tarmizi, BSc, S.Pd


Tidak seperti obat modern yang bertujuan tunggal, senyawa misterius dalam bawang merah lebih berfungsi sebagai obat mujarab (mangkus) yang menangkal terjadinya perusakan sel.
Bawang merah termasuk ke dalam Famili: Liliaceae. Nama ilmiahnya: Allium cepa L. Nama bawang merah menurut daerah : Sumatera : bawang abang mirah, pia, bawang abang, barambang sirah, dasun merah, bawang suluh. Jawa : bawang beureum, brambang, bawang abang, bhabangmera. Nusatenggara: jasun bang, laisona pilas, kalpenomeh. Sulawesi: jantuna, mopura, bawangi, lasuna eja, lasuna cela. Maluku: Kosai miha, bawa, bawa roriha.
Kandungan Kimianya
Bawang merah mengandung protein, lemak, karbohidrat, vitamin atau mineral, dan senyawa yang berfungsi sebagai anti-mutagen dan anti-karsinogen. Senyawa ini kurang diperhatikan karena tak punya nilai gizi sama sekali dan ditemukan dalam jumlah sangat terba-tas. Meski beitu, senyawa tersebut berpotensi secara fisiologis.
Bawang merah bukan sebagai sumber utama karbohidrat, pro-tein, vitamin maupun mineral. Namun demikian, potensi dari produk ini tak kalah penting daripada produk pertanian lainnya. Bawang merah merupakan komoditi pertanian ang banyak mengandung air, dimanaairnya sekitar 80-85%.
Dari setiap 100 gram umbi bawang merah kandungan airnya mencapai 80-85 g, protein 1,5 g, lemak 0,3 g, karbohidrat 9,3 g. Adapun komponen lain adalah beta karoten 50 IU, tiamin 30 mg, riboflavin 0,04 mg, niasin 20 mg, asam askorbat (vitamin C) 9 mg. Mineralnya antara lain kalium 334 mg, zat besi 0,8 mg, fosfor 40 mg, dan menghasilkan energi 30 kalori.
Khasiatnya
Tanaman ini tumbuh di seluruh Indonesia terutama di pegu-nungan, sehari-hari dikenal sebagai bumbu untuk masakan, baik di Indonesia maupun di negara-negara lain di dunia. Selain untuk bumbu, bawang merah sudah sejak lama digunakan untuk pengobatan keluarga.
Bangsa Mesir kuno telah mengenal bawang merah sejak 5000 tahun silam. Bawang merah merupakan bahan terkenal sebagai obat pilek sejak berabad-abad lamanya. Selain itu, bawang merah ber-fungsi membunuh bakteri penyebab penyakit Entamuba coli dan salmonella.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa bawang merah mampu menurunkan kadar kadar gula dan kolesterol dalam darah. Juga dapat menghambat enumpukan trombosit. Selain itu bawang merah dapat meningkatkan aktivitas fibriolitik sehinga memperlancar aliran darah. Tidak kalah pentingnya bawang merah dapat memobi-lisasi kolesterol dari tempat penimbunannya.
Dengan pengaruh semacam ini bawang merah dapat meneka terja-dinya penyakit komplikasi kencing mnis, seperti jantung, gangren dan penyakit lain.
Menurut Depkes RI dalam Buku Tanaman Obat Indonesia, umbi bawang merah dengan nama simplisia Alii cepae Bulbus mengandung minyak atsiri,siklo aliin, metilaliin, dihidroaliin, kaemferol, fluroglusin.
Di dalam bawang merah terdapat ikatan asam amino yang tidak berbau, tak bewarna dan dapat larut dalam air. Ikatan asam amino ini disebut aliin. Dimana senyawa tersebut dapat berubah menjadi alicin. Bersama dengan tiamin (vitamin B), alicin dapat membentuk allitiamin, senyawa bentukan ini ternyata lebih mudah diserap oleh tubuh daripada viamin B sendiri. Degan demikian, alicin dapat membuat vitamin B lebih efisien dimanfaatkan oleh tubuh.
Senyawa-senyawa yang bersifat bakterisida dan fungisida diduga juga terdapat dalam minyak atrisi bawang merah. Menurut Depkes RI dalam Buku Tanaman Obat Indonesia, umbi bawang merah dengan nama simplisia Alii cepae Bulbus berguna untuk memacu enzim pencernaan, obat luka, peluruh air seni, peluruh dahak/obat batuk, peluruh haid, dan obat sakit gula.
Impotensi
• Bawang putih 5 siung dan bawang merah 5 siung ditumbuk halus. Ambil 3 kuning telur ayam kampong. Semua bahan dicampurkan dan dikukus atau ditim setengah matang. Dimakan setiap pagi selama sebulan.
Stuep/kejang
Untuk menghindari agar jangan sampai anak terserang stuep jika ia dalam keadaan panas, usahakan agar bisa buang air besar secara teratur, atau jika demam usahakan agar ia dapat buang air kecil dan mengeluarkan keringat sebanyak-banyaknya. Hindari berangin-angin atau naik kendaraan bermotor dan jangan membuatnya terkejut.
• Jika terjadi kejang disertai panas, maka kepala si anak diguyur dengan air dingin atau dikompres dengan air es atau bawang merah yang diberi cuka. Kakinya direndam dalam air hangat. Untuk menyadarkannya, tetesilah lidahnya dengan air bawang merah. Perhatikan benar bagian giginya, jangan sampai menggigit lidah sendiri. Untuk itu lidahnya bisa diganjal dengan sendok atau kain.
Hipotensi
Bawang merah 5 gram, cabe rawit/lombok 15 gram, asam kawak 5 gram, lada 10 gram, gula enau 5 gram, garam dapur 7 gram. Semua bahan digiling halus menjadi sambal cabe. Rebus pula bayam secukupnya hingga ¾ matang. Makanlah sayur bayam bersama sambal dan nasi. Semoga tensi anda naik lagi sampai normal!
Anak Kembung/masuk angin
• Bawang putih 1 siung dan bawang merah 1 siung dihancurkan bersama. Tambahkan 7 tetes minyak tanah, aduk lagi. Oleskan pada perut si anak. Kalau ada minyak kayu putih atau minyak talon, juga boleh dicampurkan agar hasilnya lebih maksimal.
Referensi:Majalah Trubus Juli 1991; Majalah Ikatan Dokter Indonesia 1986; Buletin Kimima Farma N0.11 1981; Majalah Panasea No. 86 Juli 1994 , Penyembuhan dengan tanaman obat, 2002, Ramuan sorga, 1997, Tanaman obat Indonesia, 1985.

Bawang Merah
Bawang merah (Allium ascolanum) termasuk suku Lilianceae yang sangat banyak perannya Penggunaannya terutama sebagai bumbu masakan, dimana bawang merah dapat berfungsi sebagai sumber aroma dan penyedap masakan yang sangat penting. Hal ini disebabkan bawang merah mempunyai rasa dan bau yang spesifik berasal dari minyak etiris yang dikanduagnya yaitu sebagai allil prophyl disulfida yang cepat menguap. Selain itu bawang merah juga merupakan obat
Tanaman bawang merah berasal dari Asia Barat yaitu Palestina yang masuk ke Indonesia mulai dari India, Kapat masuknya ke Indonesia belum diketabui dengan jelas. Pada garis besarnya dikenal 2 jenis bawang merah yaitu bawang merah biasa (Allium ascolanum) dan bawang merah bombay atau bawang merah sebenarnya (Allium cepa). Allium ascolonicum dikenal dengan bawang merah blambangan merupakan jenis bawang merah yang banyak digunakan.
Bawang merah diklasifikasikan sebagai divisio spermatho-phyta, sub divisio angiospermae, klas monokotiledon, ordo liliaces, famili liliaceae, dan spises allium ascolonicum.
Tempat Tumbuh bawang merah
Menurut Suryatna Effendi untuk pertumbuhan suatu tanaman selain tergantung pada susunan genetis juga kondisi lingkungan tanah dan iklim, Walaupun manusia belum, dapat mengubah ikling kecuali pada batas- batas tertontu tapi mampu untuk mengatur usaba taninya agar cocok dengan iklim tersedia. Tambah lagi bawang merah membutuhkan kel.embaban iklim yang tinggi pada permulaan pertumbuhan dan kondisi kering dan suhu yang tinggi pada priode manaknyat.
Bawang merah dapat ditanam dengan baik didaerah dataran tinggi, tetapi pada umumnya lebib baik didaerah dataran rendah sampai ketinggian 30 meter dari permukaan laut karena suhu udara tiggi. Dalam aksi agraris Kanisas ditemui bahwa tanaman bawang merah dapat hidup baik di daerah dataran rendah maupun tinggi. Ketinggian dari permukaan lautan berkisar dari 0–800 meter.
Menurut Samsudin selama pertumbuhannya tanaman bawang merah memerlukan priode basah dan kering yang saling bergantian. Bila keadaan air pengairan cukup tersedia tanaman bawang merah sebaiknya dilakukan pada musim kemarau, karena pada cuaca berkabut dan banyak hujan menyebabkan perkembanganya lama dan penyakit semakin giat. Pada umumnya tanaman bawang merah tidak tahan terhadap yang lebat, Curah yang optimum 100-200 ml/ bulan. Suhu untuk pertumbuhan 15 - 35 derajat.
Komposisi Zat Kimia
Bawang merah merupakan jenis.sayuran yang sangat mudah ditanam dan diperbanyak. Dalam bawang merah terdapat banyak zat-zat yang diperlukan oleh tubuh seperti kalori, protein, lemak, Kalsium, dan lain-lain. Komposisi zat kimia dari bawang merah dapat dilihat pada tabel berikut.
Kolori: 39 kal
Protein: 1,5 gram
Karbohidrat: 0,2 gram
Kalsium : 36 mg
Fosfor : 40
Vitamin 0,03 mg
Vitamin C 2 mg
Air 88 mg
Lemak 0,3 mg
Pektin
Pektin secara umum terdapat pada dinding sel primer tanaman, khususnya disela-sela antara selulosa dan hemi selulosa. Senyawa pektin juga berfungsi sebagai bahan perekat antara dinding sel yang satu dengan lainnya. Bagian antara dua dinding sel yang berdekatan tersebut disebut lamela tengah.
Sebagai penyusun jaringan tumbuhan, zat pektin bertanggung jawab terhadap sebagian besar kekerasan dan tekstur buah buahan dan sayur-sayuran. Pelunakan jaringan buah-buahan selama pemasakan, penghancuran kemantapan Icoloid perubahan pekatan buah-buahan sering disebabkan oleh perubahan dalam zat pektin. Sebagai aditif, pektin merupakan pembentuk gel dan pengental yang sangat berharga.
Pektin pada umumnya terdiri dari berbagai senyawa karbohidrat. senyawa utamanya terdiri dari polisakarida yang terdiri dari unit asam D galakturonat yang dihubungkan dengan ikatan 1–4 glukosida, asam galakturonat merupakan turunan dari galaktosa.

Sunday, June 20, 2010

Kamus Kimia Bergambar

Al Karaji, Sang Pelopor Mesin Air | Rumah Islam - Mari Bersama Belajar dan Membangun Islam

Obat Herbal Kontrasepsi buat Pria

Saturday, June 19, 2010

Stroke

Stroke
Stroke terjadi bila pembuluh darah yang menyuplai darah ke otak tersumbat atau pecah. Selain itu, dapat juga terjadi akibat gangguan sirkulasi pembuluh darah yang mensuplai darah ke otak. Gejala‑gejala umum yang menyertai timbulnya stroke yaitu terjadinya iskemik yang ditandai dengan sakit kepala, hilangnya keseimbangan, gangguan penglihatan, hilangnya kemampuan berbicara, atau hilangnya kemampuan untuk memahami apa yang dikatakan oleh lawan bicara. Jika yang terserang otak sebelah kiri, yang terganggu adalah bagian tubuh sebelah kanan, dan jika yang terserang otak sebelah kanan, yang terganggu adalah bagian tubuh sebelah kiri.
Penyebab:
Faktor‑faktor yang dapat memicu terjadinya stroke adalah: tekanan darah tinggi/hipertensi, diabetes, kebiasaan merokok, kebiasaan mengkonsumsi alkohol, kolesterol tinggi  keleihan berat badan/obesitas, dan lain‑lain.

Friday, June 18, 2010

BAYAM SEBAGAI OBAT BISUL, RAMBUT RONTOK, SEROPTALMIA, SIFILIS,DAN KURANG DARAH



Oleh Tarmizi, B.Sc, S.Pd



      Dalam keadaan mendesak, orang sering memanfaatkan aneka bahan dapur seperti sayuran untuk ramuan obat. Ini bukan semata-mata mepertimbangkan soal kemudahannya, melainkan memang beberapa sayuran, umbi dan buah telah diteliti oleh para ahli kesehatan dunia dan diakui memiliki khaisat tertentu. Dalam hal ini pilihlah sayur yang masih segar yang kandungan kimianya masih lengkap.

Tuesday, June 15, 2010

Khasiat Buah Nanas


Khasiat Buah Nanas

Buah ini banyak mengandung vitamin A dan C sebagai antioksidan. Juga mengandung kalsium, fosfor, magnesium, besi, natrium, kalium, dekstrosa, sukrosa, dan enzim bromelain.
Bromelain berkhasiat sebagai antiradang, membantu melunakkan makanan di lambung, serta menghambat pertumbuhan sel kanker. Kandungan seratnya dapat mempermudah buang air besar pada penderita sembelit.

Tumbuhan Obat dan Sains: Nanas, Pelangsing Tubuh

Tumbuhan Obat dan Sains: Nanas, Pelangsing Tubuh

Nanas, Pelangsing Tubuh

Khasiat Buah Nanas

Buah ini banyak mengandung vitamin A dan C sebagai antioksidan. Juga mengandung kalsium, fosfor, magnesium, besi, natrium, kalium, dekstrosa, sukrosa, dan enzim bromelain.
Bromelain berkhasiat sebagai antiradang, membantu melunakkan makanan di lambung, serta menghambat pertumbuhan sel kanker. Kandungan seratnya dapat mempermudah buang air besar pada penderita sembelit.

Beberapa khasiat buah nanas yang telah masak:

* bersifat dingin,
* dapat mengurangi keluarnya asam lambung yang berlebihan,
* membantu pencernaan makanan di lambung,
* antiradang,
* peluruh kencing (diuretik),
* membersihkan jaringan kulit yang mati,
* mengganggu pertumbuhan sel kanker,
* menghambat penggumpalan trombosit.

Beberapa penyakit yang dapat disembuhkan dengan buah nanas:

1. Air perasan (Jus) Nanas: Cacingan, radang tenggorokan, Beri-beri, menurunkan berat badan, masalah pencernaan
2. Daun Nanas (cuci bersih, ditumbuk halus, balurkan pada yang sakit): Untuk luka bakar, gatal dan bisul
3. Ketombe: Sediakan 1/4 buah nanas masak. Kupas kulitnya, lalu parut, peras, dan saring. Tambahkan air perasan 1 buah jeruk nipis dan aduk sampai rata. Gunakan ramuan ini untuk menggosok kulit kepala yang berketombe. Lakukan malam sebelum tidur. Keesokan paginya rambut dikeramas. Lakukan 2-3 kali dalam seminggu.
4. Peradangan kulit: sediakan 1/2 buah nanas yang telah masak. Kupas kulitnya, lalu parut. Hasil parutannya dipakai untuk menggosok kulit yang bersisik dan mengelupas. Lakukan sekali sehari, malam sebelum tidur. Keesokan paginya baru dicuci bersih. Lakukan setiap hari.
5. Sembelit: minum air perasan dari 3 buah nanas, namun pilihlah buah yang belum matang benar dan agak sedikit asam.

Efek Samping:

* Nanas muda berpotensi sebagai abortivum atau sejenis obat yang dapat menggugurkan kandungan. Karena itu, nanas dapat digunakan untuk melancarkan terlambat haid. Karena itu, perempuan hamil dilarang mengkonsumsi nanas muda.

* memicu rematik. Di dalam saluran cerna, buah nanas terfermentasi menjadi alkohol. Ini bisa memicu kekambuhan rematik gout. Penderita rematik dan radang sendi dianjurkan untuk membatasi konsumsi nanas.

* meningkatkan gula darah. Buah nanas masak mengandung kadar gula yang cukup tinggi. Jadi, bagi penderita diabetes, sebaiknya tidak mengonsumsi nanas secara berlebihan.

* menimbulkan rasa gatal. Terkadang sehabis makan nanas segar, mulut dan lidah terasa gatal. Untuk menghindarinya, sebelum dimakan, rendamlah potongan buah nanas dengan air garam. Sederhana bukan?


sumber: http://suaramerdeka.com

NANAS


BUAH NANAS SEBAGAI OBAT DIFTERI, CACING GELANG, PRIA MANDUL, RUJAK PEMIKAT, DAN CEPAT LELAH
oleh Tarmizi, BSc, S.Pd

Kalau kita membicarakan mengenai buah, terbayang oleh kita bahwa buah itu adalah hasil dari tanaman, baik berupa pohon, batang palsu ataupun herba. Kebanyakan buah berbentuk bulat hingga lonjong, berasa asam, manis, pahit, kelat atau campuran berbagai rasa. Secara umum buah dapat dimakan, namun tidak semua buah yang dimakan oleh manusia. Apa misalnya? Buah hati, buah baju, buah tangan? mungkin, tapi buah sungguhan ada yang tak dimakan, karena keras atau beracun, mungkin pula karena tidak enak.
Sebutan lain dari Nanas

Nanas (Ananas comosus Merr) termasuk ke dalam famili Bromeliaceae, yang di Sumatera disebut ekahauku, anes, nas, henas, kenas, honas, hanas, gona, asit, masit, enas, kanas, nanas, naneh, kanyas dan nyanyas. Di Jawa dinamakan danas, ganas, nanas dan lanas, sementara di Kalimaantan sebagai kanas, samblaka, malaka, uro usan, kayu usan, kayu ujan dan belasan. Di Nusatenggara disebut manas, nanas, aruna, fanda pandal, panda jawa, nana, peda, anana, pedang, parangena atau nanasi, di Sulawesi sebagai tuis mongondow, na'asi, nanasi, tuis, tuis ne walanda, busa, pinang, nanati, lalato, pandang, edan, ekam, hedan, esne dan ngewu. Orang maluku menyebutnya ai nasi, than bababa, kai nasi, bankalo, kampora, kanasoi, anasu, banggala, bangkala, kai nasu, kambala, kampala, arnasinu, kanasi, kurnasin, mangala, nanasi, nanasu, anasul, kalnasi, nanaki dan nanas.
Sosok tanaman nanas
Buah nanas diduga berasal dari lembah sungai Parana-Paraguay, Amerika Selatan, berupa terna yang kuat, dengan daun berduri semu yang berdaging semu, mengandung gula, bromelin dan vitamin C, dengan nama simplisia ananas fructus, buah nanas.
Khasiat nanas
Buah nanas masak berkhasiat peluruh air seni (diuretik), pembersih darah (depuratif) dan penambah nafsu makan (stomatik). Sedangkan buah nanas muda berkhasiat memacu enzim pencernaan (ateratif), obat cacing dan pencahar (purgatif), sementara daunnya untuk penurun panas (anestesik). Perlu diingat, bahwa wanita hamil jangan memakan buah nanas muda, berbahaya terhadap kandungannya.
Buah nenas yang asam manis, masam karena vitamin C dan manisnya karena glukosa dan sedikit fruktosa. Disamping itu juga mengandung bromelin, sejenis enzim pemecah protein. Sifat pemecah protein inilah yang digunakan untuk melunakkan daging yang alot. Selain memecah protein, bromelin juga memecah protein dari tubuh kuman-kuman, termasuk tubuh Corynebacterium diphtheriae, yang plasma selnya juga berupa protein. Itulah sebabnya bromelin dalam sari buah nenas bersifat anti radang, karena mampu menumpas kuman, penyebab peradangan itu.
Difteri
Bila anak Anda demam badannya, lalu terlihat tenggorokannya ternyata meradang bengkak, itu tandanya ia terserang kuman tenggorokan. Diantaranya mungkin terserang kuman difteri. Kuman ini, Corynebacterium diphtheriae, menyerang selaput lendir yang bertugas melindungi daerah tenggorokan. Bakteri itu menyebarkan racun yang dapat menyerang seluruh tubuh.
Sebenarnya penyakit ini lebih sering menyerang anak-anak daripada orang dewasa. tetapi karena anak-anak pada umumnya sudah diimunisasikan secara rutin dengan suntikan DPT (difteri, paratifus dan tifus) di sekolah wajib, maka biasanya tidak diserang. Tetapi siapa tahu, suatu ketika ia terserang juga? Ia harus segera dibawa ke dokter. Dalam keadaan darurat dan perlindungan sementara, penyakit ini dapat diperingan dengan minum sari nenas.
Obat difteri
Difteri disebababkan oleh basil Penularannya melalu percikan ludah secara langsung. Sasaran difteri adaIah selaput lendir pada rongga hidung, tali sura dan tekak.
Orang yang terkena difteri biasanya mengalami hal-hal ini: Nafas sesak sebab tersumbat oleh lender, Tenggorokan rasa nyeri jika menelan sesuatu, Suhu badan naik, Nafsu makan berkurang dan, badan lemah.
Pengobatan sebagai berikut:
Buah yang sudah masak dikupas, dicuci bersih dan diparut, lalu diperas sarinya. Sebaiknya disaring agar tak bercampur ampasnya. Sari ini dipakai untuk berkumur-kumur dan buang keluar, lalu sari nenas sisanya diminum. Lakukan tiga kali sehari, tiap minum perlu setengah gelas sari nenas
Sediakan sebuah nanas masak, dikupas dan dilumatkan dengan blender atau ditumbuk lalu disraing airnya. Berkumulah dengan air perasan buah nanas yang sudah masak selama 3 menit
Obat cacing gelang
Adanya Cacing gelang dalam tubuh dapat dilihat dari gejalanya. Nafsu makan berkurang, kejang dan nyeri pada perut, mual dan muntah-muntah, badan kurus, muka pucat dan perut buncit, kala sesak nafas.
Sebuah nanas muda yang sudah besar dikupas dan parut. Beri madu dua sendok makan, peras dan saring airnya. Air perasan ini diminum sekali sehari. Obat ini tak boleh diminum oleh ibu hamil.
Pria mandul
Seringkali bila tak kunjung dapat anak setelah lama berkeluarga, yang dituduh hanya istrilah yang mandul. Namun setelah diperiksa dan kalau sisuami dikatakan mandul, maka lakukanlah berbagai usaha. Antara lain dengan ramuan tradisional berikut.
Hati nanas dijus atau diblender sehingga diperoleh ½ gelas sarinya. Daun sledri 20 gram dihaluskan. Hancuran sledri bersama hati nanas diperas dan disaring untuk diminum. Tambahkan gula merah secukupnya dan diminum menjelang tidur malam. Berdoalah agar anda memperoleh keturunan yang baik.
Rujak pemikat
Rujak ini dimaksudkan bagi ibu yang sudah melahirkan. Jika anda rajin makan rujak ini maka dua bulan kemudian akan dirasakan hasilnya sebagai jamu sari rapat.
Sediakan bahan berikut: babal atau pentil nangka 2 buah, pentil kelapa muda 1 buah, salak muda 5 buah, pisang batu atau pisang klutuk 1 buah, nanas muda 1 buah, cabe rawit 1-3 buah, gula enau atau gula merah secukupnya. Semua bahan dicuci bersih dan dfijadikan rujak. Boleh juga dijuice kalau anda suka. Dimakan seperti rujak biasa atau bila dijus diminum pada siang hari. Lakukan dua kali dalam seminggu.
Cepat lelah
Jus berikut berkhasiat menghilangkan letih, cepat lalah, lesu, lemas dan jantung berdebar serta sering lupa.
Susu cair segar 200 cc, nanas 100 gram, sledri 75 gram, madu 1 sendok teh. Nanas dan sledri dicuci lalu dijus, masukkan susu segar dan madu. Aduk rata dan diminum.
Obat KB
20 gram daun sirih,5 gram jenitri, dan 5 gram kayu rapat ditumbuk. 1 buah nanas muda, 1 buah jeruk nipis yang sudah diperas dicampukan ke bahan yang ditumbuk tadi. Dimakan bersama tapai ketan hitam oleh wanita yang ber-KB pada siang hari.

Terung


TERUNG OBAT BRONKITIS, WASIR, STROKE, VARISES, IMPOTENSI, DAN KELAINAN PEMBULUH DARAH JANTUNG
Oleh Tarmizi, B.Sc, S.Pd


Pengobatan Bronkhitis
Bronkitis adalah peradangan yang terjadi pada bronki, yaitu saluran udara yang mengangkut oksigen ke paru-paru. Akibat peradangan ini, bronki mengeluarkan lender. Timbulnya lender memicu tubuh memberikan respon, yaitu batuk-batuk, yang merupakan mekanisme untuk membersihkan kelebihan lendir. Bronkhitis ditandai dengan batuk yang terus-menerus disertai dahak dan bercak darah.
Bronkhitis akut sering kali disebabkan oleh pilek atau flu, yang biasanya akan sembuh dalam waktu satu atau. dua minggu, sedangkan bronkhitis kronis dapat berlangsung bertahun tahun yang biasanya disebabkan oleh terisapnya zat-zat iritan yang terbawa udara. Bronkhitis kronis biasanya terjadi akibat banyak merokok, infeksi saluran pernapasan yang berulang-ulang, dan alergi.
Pengobatan:
• Keringkan akar terung kemudian,digiling hingga menjadi bubuk. Ambil 10-15 gram bubuk akar terung disedUh dengan air panas secukupnya, aduk-aduk, kemudian diminum.
lakukan secara teratur 2 kali sehari. Setelah dilakukan 1 kiur (10-12 hari), pengobatan dihentikan selama 3 hari. Setelah itu, Pengobatan dapat dilanjutkan kembali.
Pengobatan Wasir
Wasir (anibeienflietnoroid) adalah pembesaran yang dapat disertai pendarahan pada pembuluh darah di anus.
Wasir dikatagorikan menjadi dua, yaitu: Nvasir internal, yaitU wasir yang terjadi di dalam saluran anus, dan wasir eksternal yaitu wasir yang terdapat di luar anus. Gejala wasir adalah keluarnya darah segar saat buang air besar. Selain itu, terdapat tonjolan daging di sekitar dubur yang disertai dengan rasa gatal. Namun pada wasir dalam tidak dijumpai tonjolan daging dari luar.
Wasir disebabkan oleh tekanan pada pembuluh-pembululuh darah, misalnya karena mengejan, kebiasaan duduk atau berdiri terlalu lama, mengangkat beban terlalu berat, dan lain¬
Pengobatan:
• Tangkai terung ungu dikeringkan dan digiling menjadi bubuk. Ambil 3 gram bubuk tangkai terung ungu, tambahkan 5 gram bubuk sambiloto, jus lidah buaya secukupnya, dan bubuk gambir secukupnya, diaduk hingga merata, kemudian dioleskan pada bagian yang sakit.
Catatan: Pilih salah satu resep tersebut dan lakukan secara teratur 2 x sehari.
Kelainan pada Pembuluh Darah jantung
Otot jantung mendapatkan makanan dari pembuluh darah nadi jantung. Jika pembuluh darah ini tersumbat maka timbullah penyakit pembuluh darah jantung, yang akan menimbulkan angina pektoris, yaitu nyeri di dada yang kadang-kadang terasa seperti tekanan atau nyeri yang menjalar ke lengan kiri serta sesak napas. Bila pembuluh darah tersumbat sama sekali, penderita bisa pingsan secara mendadak atau balikan meninggal.


Pengobatan:
• Terung ungu panjang secukupnya dimasak dengan cara ditumis, kemudian dimakan.
lakukan secara teratur 2 kali sehari. Setelah dilakukan 1 kiur (10-12 hari), pengobatan dihentikan selama 3 hari. Setelah itu, Pengobatan dapat dilanjutkan kembali.
Pengobatan Stroke
Stroke terjadi bila pembuluh darah yang menyuplai darah ke otak tersumbat atau pecah. Selain itu, dapat juga terjadi akibat gangguan sirkulasi pembuluh darah yang mensuplai darah ke otak. Gejala-gejala umum yang menyertai timbulnya stroke yaitu terjadinya iskemik yang ditandai dengan sakit kepala, hilangnya keseimbangan, gangguan penglihatan, hilangnya kemampuan berbicara, atau hilangnya kemampuan untuk memahami apa yang dikatakan oleh lawan bicara. Jika yang terserang otak sebelah kiri, yang terganggu adalah bagian tubuh sebelah kanan, dan jika yang terserang otak sebelah kanan, yang terganggu adalah bagian tubuh sebelah kiri.
Faktor-faktor yang dapat memicu terjadinya stroke adalah: tekanan darah tinggi/hipertensi, diabetes, kebiasaan merokok, kebiasaan mengkonsurnsi alkohol, kolesterol tinggi keleihan berat badan/obesitas, dan lain-lain.
Pengobatan:
• Terung ungu panjang secukupnya dimasak menurut selera kemudian dikonsurnsi secara teratur.
Pengobatan Varises
Varises adalah pembengkakan pernbuluh darah. Gejala varises adalah pegal, sakit, dan mudah lelah.
Varises disebabkan oleh rusaknya klep di dalam pembuluh . darah balik sehingga darah yang seharusnya kembali ke jantung tertinggal di anggota bagian bawah.
Pengobatan:
• Terung ungu yang panjang secukupnya dikonsurnsi sesuai selera. lakukan secara teratur 2 kali sehari.
Pengobatan Impotensi
Impotensi adalah ketidakmampuan penis untuk ereksi (tegang) sehingga tidak dapat melakukan hubungan suami-istri.
Faktor utama yang sering menjadi penyebab impotensi adalah faktor psikis. Akan tetapi, impotensi dapat juga disebabkan oleh penyakit-penyakit organik, antara lain: penyakit jantung, diabetes, gagal ginjal, luka pada sumsum tulang, pemakaian obat atau alkohol, dan lain-lain.
Pengobatan:
Terung ungu panjang dikonsumsi setiap hari sesuai selera. lakukan secara teratur 2 kali sehari

Jambu Monyet


Jambu Monyet obat sakit gigi, radang tenggorok, sembelit, diabetes, sariawan, rematik, hipertensi, gigitan ular, sakit gigi, dan radang gusi

Jambu monyet (Anacardium occidentale L.) atau jambu mote berasal dari Brazil, tersebar di daerah tropik dan ditemukan pada ketinggian antara 1-1.200 m dpl. Jambu monyet akan berbuah lebih baik di daerah beriklim kering dan curah hujan kurang dari 500 mm per tahun. Tanaman ini dapat tumbuh di segala macam tanah, asalkan jangan ditanah lempung yang pekat dan tergenang air.
Pohon, tinggi 8-12 m, memiliki cabang dan ranting yang banyak. Batang melengkung, berkayu, bergetah, percabangan mulai dari bagian pangkalnya. Daun tunggal, bertangkai, panjang 4-22,5 cm, lebar 2,5-15 cm, helaian daun berbentuk bulat telur sungsang, tepi rata, pangkal meruncing, ujung membulat dengan lekukan kecil di bagian tengah, pertulangan menyirip, berwarna hijau. Bunga berumah satu memiliki bunga betina dan bunga jantan, tersusun bentuk malai, kelaur di ketiak daun atau di ujung percabangan. Buahnya buah batu, keras, melengkung. Tangkai buahnya lama kelamaan akan menggelembung menjadi buah semu yang lunak, seperti buah peer, berwarna kuning, kadang-kadang bernoda merah, rasanya manis agak sepat, banyak mengandung air dan berserat. Biji bulat panjang , melengkung pipih, warnanya coklat tua.
Kayunya dapat dijadikan bahan bangunan, peralatan rumah tangga, dan kerajinan tangan. Kulit kayu digunakan pada industri batik atau untuk bahan penyamak. Daun muda bisa dimakan sebagai lalap (mentah atau dikukus terlebih dahulu). Buah semu rasanya sepat dan bisa dimakan sebagai rujak, dibuat minuman, anggur dan selai. Jika sudah diolah, harga biji jambu monyet cukup mahal, dikenal dengan nama kacang mede. Kulit bijinya mengandung cashew nut shell liquid (CNSL). Jika cairan tersebut mengenai mulut dapat menimbulkan peradangan. Setelah diolah, CNSL dapat digunakan untuk bahan pelumas, insektisida, pernis, plastik, enten atau okulasi.
Sifat dan Khasiat
Kulit kayu berbau lemah, rasanya kelat dan alam -kelamaan menimbulkan rasa tebal di lidah. Khasiatnya sebagai pencahar, astringen dan memacu aktivitas enzim pencernaan (alteratif). Daun berbau aromatik, rasanya kelat, berkhasiat antiradang dan penurunan kadar glukosa darah (hipoglikemik). Biji berkhasiat sebagai pelembut kulitdan penghilang nyeri (analgesik). Tangkai daun berfungsi sebagai pengelat daan akar berkhasiat sebagai pencahar (laksatif).
Kandungan Kimia
Kulit kayu mengandung tanin yang cukup banyak, zat samak, asam galat dan ginkol katekin. Daun mengandung tanin-galat, flavonol, asam anakardiol, asam elagat, senyawa fenol, kardol dan metil kardol. Buah mengandung protein, lemak, vitamin (A, B dan C), kalsium, fosfor, besi dan belerang. Percarp mengandung zat samak, asam anakardat dan asam elegat. Biji mengandung 40-50% minyak dan 21% protein protein. Minyak mengandung asam oleat, asam linoleat dan vitamin E. Getah mengandung furtural. Asam anakardat berkhasiat bakterisidal, fungisidal mematikan cacing dan protozoa.
Bagian yang Digunakan
Bagian yang digunakan adalah kulit kayu, biji, minyak biji, kulit biji, daun mudan dan buah.
Indikasi
Kulit kayu digunakan untuk pengobatan: Sering buang air kecil, Kencing manis (diabetes mellitus), Sembelit, Sariawan, dan Jerawatan. Biji (nuts) digunakna untuk pengobatan: Radang mulut rahim (servikitis), Sakit gigi, radang gusi, Gigitan ular berbisa, dan Berat badan kurang. Minyak biji digunakan untuk pengobatan: Ruam kuku, borok, prosiasis, Karacunan makanan. Kulit biji digunakan untuk pengobatan: kanker kulit, Membersihkan karang gigi. Daun muda digunakan untuk pengobatan: Tekanan darah tinggi (hipertensi), Kencing manis (diabetes mellitus), Malaria, Rematik, Sariawan dan Ruam kulit.
Cara pemakaian
Untuk obat yang diminum, rebus 10-20 g kulit kayu, lalu air rebusannya diminum.
Untuk pengobatan luar, giling kulit kayu sampai halus, lalu bubuhkan pada bagian yang terkena gigitan ular berbisa atau clavus (penebalan kulit, biasanya terjadi di telapak tangan dan telapak kaki)./ cara lain, giling daun segar sampai halus dan bubuhkan pada luka bakar, lepuh, gigi dan gusi yang sakit. Untuk pengobatan borok, sifilis, lepra, psoriasis, eksim, kulit dan telapak kaki pecah-pecah, rebus, kulit biji yang masih segar sampai airnya mengental, lalu oleskan pada bagian yang luka. Efek Farmakologis dan Hasil Penelitian
Ekstrak alkohol daun jambu monyet menunjukkan: Efek hipoglikemik pada tikus albino, dan keaktifan antikanker terhadap hepatoma129 pada mencit. Sedangkan Infusum 10% daun jambu monyet menunjukkan: 1. Efek seperti yang ditimbulkan oleh morfin dan fenotiazin pada tikus albino. Efek perpanjangan waktu reaksi pada mencit. Efek ini timbul pada dosis 30 ml/kg bb. 2. Kemungkinan besar, keadaan ini diakibatkan oleh zat aktif yang berkhasiat analgetik, seperti morfin atau metamizol (vademikum bahan obat alam, Ditjen POM Depkes RI).
Secara spesifik, infus daun jambu monyet dengan takaran 50 cc/kg bb yang diberikan secara intra peritoneal pada tikus putih dapat menghambat conditional avoidance escape response pada 87% binatang percobaan. Di lain pihak, tikus kontrol yang diberi garam faal tidak mengalami hambatan (H. Sardjono O. Santoso, Sulistia Gunawan dan Jati Istiantoro, Bagian Farmakologi FKUI). Infus daun jambu monyet dengan dosis 6 dan 12 g/kg bb tidak menunjukkan adanya efek antiinflamasi yang nyata (p<0,05), pada jam kedua setelah pemberian karagenin. Presentasi penghambatan udem daun jambu monyet (26.86%) jauh lebih kecil dibandingkan demham natrium diklofenak (41.72%) (yanti Mariana dkk, Bagian Farmakologi FKUI 1993).
Infus daun jambu monyet muda mempunyai pengaruh analgesik yang sama kuat dengan parasetamol pada kasus periodontitis akut. Efek samping berupa mual dan pusing (Dewi F., dkk. FKG UI 1992). Obat Sembelit
Cuci 10g kulit kayu jambu monyet sampai bersih, lalu rebus dalam 2 gelas air selama 20 menit. Setelah dingin, saring dan air saringannya diminum, sehari 2 kali sama banyak.
Kencing manis (Diabetes Mellitus)
Cuci 15g kulit kayu jambu monyet sampai bersih, lalu potong-potong seperlunya. Rebus dalam 3 gelas air sampai tersisa satu gelas. Setelah dingin saring dan air saringannya diminum, sehari 2 kali masing-masing 1/2 gelas.
Radang Tenggorokan
Cuci 5 buah semu jambu monyet sampai bersih, lalu parut. Tambahkan 4 sendok makan air masak dan 2 sendok makan madu sambil diaduk rata. Peras ramuan tersebut, lalu saring. Gunakan air saringannya untuk berkumur (langsung ditelan), sehari 3 kali, masing-masing 2 sendok makan.
Sariawan
Cuci segenggam daun muda dan sepotong kulit kayu jambu monyet sampai bersih, lalu rebus dalam 1 liter air sampai mendidih (selama 15 menit). Setelah dingin saring dan air saringannya siap untuk diminum. Pengobatan dilakukan sehari 2-3 kali, masing-masing 1 gelas. Air rebusan tersebut juga dapat digunakan untuk berkumur-kumur.
Rematik, Tekan darah tinggi
Iris-iris segenggam daun jambu monyet, lalu rebus dalam 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring dan air saringannya diminum, sehari 2 kali, masing-masing 1/2 gelas. Digigigt ular berbisa
Gongseng beberapa buah jambu monyet yang mengandung biji sampai kulit luarnya menguning untuk menghilangkan racun yang dapat menimbulkan iritasi kulit. Setelah kuning, keluarkan bijinya. Jemur sampai kering, lalu giling sampai halus. Gunakan ramuan ini untuk menabur luka akibat gigitan ular beracun. Sakit gigi, radang gusi
Gongseng 5 buah kacang mede kering sampai kuning, lalu giling menjadi serbuk. Ambil 1 sendok teh serbuk tersebut, lalu tambahkan 1/4 sendok teh madu. Aduk sampai rata, lalu bubuhkan pada gigi yang berlubang atau sekitar gusi yang meradang. Catatan
Secara botani, buah jambu monyet yang sebenarnya adalah buah geluknya (nuts), sedangkan buah yang biasanya dirujak adalah tangkai buah yang membengkak dan berdaging.
Getah kulit bijinya (pericarp)mengandung kardol yang beracun dan dapat menyebabkan iritasi kulit. Jika seseorang mengeluarkan kacang mede dengan cara menggigit kulit luar bijinya akan terasa panas dan perih karena terjadi iritasi di bibir dan mukosa mulut. (Tarmizi, B.Sc, S.Pd/ Universitas Negeri Padang)
Sumber: Atlas Tumbuhan Obat Indonesia /Dr. Setiawan Dalimartha/Hadi

Temu hitam


TEMUHITAM PERANGSANG NAFSU MAKAN DAN OBAT CACING KREMI
Oleh Tarmizi, B.Sc, S.Pd


Kalau anak sering mogok makan, berilah cekokan sari temu hitam. Biasanya nafsu makannya akan timbul kembali.Anak yang sering tak mau makan, memang bikin repot. Para ibu sering bingung, karena anak-anak memang sangat perlu mendapatkan makanan bergizi setiap hari untuk pertumbuhannya. Biasanya ia lantas dibuatkan campuran perasan temu hitam dengan tempe bosok (yang sudah basi) yang dihaluskan, diberi sedikit air masak. Campuran itu lalu dibungkus dengan kain dan dicekokan ke mulut anak (dipaksa minum).
Rasa pahit
karena rasanya yang pahit, maka sari temuhitam itu harus dicekokan. Dengan begitu, anak jdi terpaksa harus menelannya. Biasanya kalau sari temuhitam itu sudah tertelan, nafsu makan anak kembali pulih. Ia jadi suka lagi makan.
Temuhitam
Temuhitam tidak seperti kerabatnya yang disebut temulawak, temukunci dan lengkuas. Temuhitam jarang sekali dijual di pasar. Kalau ada yang memerlukannya, harus memesannya terlebih dahulu beberapa hari sebelumnya.
Temuhitam (Curcuma aeroginosa) pada mulanya tumbuh di Birma, kemudian menyebar ke Indocina sampai juga ke Indonesia. Di negara kita, banyak dikenal orang dengan berbagai sebutan. Di Sumatera disebut temu erang, temuhitam (di Sumatera Barat), di Jawa Barat disebut koneng hideung. Sementara di Jawa Tengah orang menyebutnya temo ereng, di Jawa Timur dan Bali sebagai temu ireng, orang Makasar menamainya temu lotong, di Sulawesi disebut temu leteng, dan di Nusatenggara disebut temu ireng (Depkes RI, 1985).
Temuhitam ini belum banyak dibudidayakan. Akan tetapi, ia di tanam sebagai tanaman sela pekarangan di antara tanaman lain. Di alam, tanaman ini banyak tumbuh liar di ladang yang dekat dengan air atau di parit jalan air dan di hutan jati. Daerah pertumbuhannya mulai dari dataran rendah sampai ketinggian 750 meter di atas permukaan laut.
Sosok tanaman
Sama halnya dengan keluarga Zingiberaceae (jahe-jahean) lainnya, temuhitam merupakan terna dengan batang semu. Tingginya dapat mencapai 2 meter. Daunnya hijau, dengan garis agak kecoklatan di sepanjang tulang daun. Daunnya berbentuk lanset, dengan panjang sekitar 80 cm dan lebarnya bisa mencapai 20 cm. Tangkai bunganya keluar dari ketiak daun. Kelopak bunganyanya bewarna putih dengan mahkota berbentuk tabung.
seperti pada lengkuas, rimpang temuhitam bercabang-cabang, berbentuk silindris dengan diameter sampai 2,5 cm. Kalau rimpang temuhitam diiris melintang, akan terlihat warna kuning kecoklatan dengan lingkaran bewarna abu-abu. Baunya khas aromatik dan rasanya pahit (Trubus 248, 1990).
Ramuan pemacu nafsu makan
Untuk memacu nafsu makan anak yang mogok makan, diperlukan 10 gram temuhitam segar, daun pepaya sekitar 10 gram, daging buah pala 1 gram, madu atau gula aren secukupnya. Temuhitam, daun pepaya dan daging buah pala dihaluskan, kemudian diseduh dengan air mendidih. Setelah dingin ditambahkan madu atau gula aren. Kalau tidak dicekokan, ramuan ini bisa langsung diberikan pada anak setelah disaring (Della, 1990).
Hanya saja kalau dicekokan, ramuan ini diberi air sedikit saja, supaya tidak susah mencekokannya. Sari temuhitam ini diberikan pada pagi hari sebelum sarapan.
Untuk cacing kremi
• 25 gram temu hitam, 25 gram bangle, 10 gram biji ketumbar, dan 5 buah tangkai daun sirih (diiris-iris tipis) direbus de¬ngan 600 cc air hingga tersisa 300 cc kemudian diminum selagi hangat, untuk 2 kali minum.(Hembing, 2002)





TEMUHITAM OBAT GATAL-GATAL, BADAN KURUS DAN MALARIA
Oleh Tarmizi, B.Sc


Kandungan zat berkhasiatnya
Rimpang temuhitam disebut dengan simplisia Curcuma aeroginosae rhizoma. zat berkhasiat yang dikandungnya antara lain minyak atsiri, zat pati, damar, dan lemak.
Khasiatnya
Khasiatnya antara lain mempermudah persalinan, peluruh dahak atau obat batuk, peluruh kentut, dan pembersih darah (Depkes RI, 1985).
Rasa pahit dalam minyak atsiri rimpang temuhitam inilah yang berkhasiat menanggulangi mogok makan pada anak-anak. Farmakodinamika dari zat ini belum diketahui secara pasti, tapi zat inilah yang merangsang refleks dan sel-sel pencernaan.
Resep lain yang mencampurkan daun pepaya ke dalam ramuan temuhitam juga merupakan kombinasi yang tepat. Kombinasi antara papayotin yang terdapat dalam daun pepaya dengan zat pahit dalam temu hitam dapat menimbulkan rangsangan pada dinding lambung, sehingga menstimulasi (merangsang) kerja lambung (Drs.Z.Arifin, 1990).

Gatal-gatal
Rasa gatal merupakan hal biasa yang dapat terjadi pada setiap orang. Gatal ditandai dengan adanya rangsangan saraf tertentu sehingga timbul rasa dan keinginan untuk menggaruk.
Penyebab gatal antara lain: gigitan seranga, infeksi virus,alergi, dan lain-lain.
Pengobatan:
• 15 gram temu hitam, 15 gram temu kunci, dan 15 gram kunyit dilumatkan, kemudian dioleskan,pada kulit yang gatal. Seluruh tanaman leunca digiling hingga halus kemudian dioleskan pada kulit yang gatal. Kulit labu bligo (labu tangkua) direbus dengan air secukupnya, kemudian airnya digunakan untuk mandi. LaKukan Secara teratur 2 kali sehari.
Kekurangan Berat Badan/ Kurus
Orang yang disebut kurus biasanya mempunyai berat badan di bawah berat ideal. Pada umumnya badan kurus terjadi karena kurangnya masukan energi dibanding energi yang digunakan oleh tubuh.
Berapa faktor yang menyebabkan seseorang kekurangan berat badan antara lain: keturunan, kelainan metabolisme, penyakit, melakukan diet lemak secara berlebihan, dan lain lain.
Pengobatan:
• 15 gram temu. giring, 15 gram lempuyang, 15 gram temu hitam, 15 gram temu kunci, dan asam jawa secukupnya direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc. Tunggu sampai air rebusannya hangat, lalu diminum (Hembing 2002)
Lakukan secara teratur 2 kali sehari. Jika telah sampai 10-12 hari, pengobatan dihentikan selama 3hari. Sefelah itu, pengobatan dapat ditanjulkan kembali.
Malaria
Malaria merupakan penyakit mewabah, yang biasanya diawali dengan gejala sakit kepala, lesu diikuti demam tinggi dan menggigil, serta keluar banyak keringat.
Penyebab:
Malaria disebabkan oleh protozoa dari jenis plasmodium lewat perantaraan gigitan nyamuk awpheles sp. Empat jenis plasmodium Penyebab malaria adalah plasitioditaii falcifaritm menyebabkan malaria tropika, plasinodhoit vivax menyebabkan malaria tertiana, palsinodhati ovale menyebabkan malaria ovale, dan plasitiodiuin malariv yang menyebabkan malaria kuartana. Demam dan sakit kepalit yang dirasakan disebabkan oleh darah merah vang pecah setelah parasit menjadi banyak. Pelepasan Protozoa dalam darah ini menyebabkan demam yang terjadi secara periodik.
Pengobatan:
• 1/2 pilah daun pepaya segar dan 15 gram temu hitam (dicuci), ditumbuk hingga halus. Tambahkan I gelas air masak dan garam secukupnya, peras dan ambil airnya, kemudian diminum. Lakukan Secara teratur 2 kali sehari. Selamat mencoba! TMZ 05


Malaria kronis
Temu hitam 3 jari, batang akar ali-ali 3 jari yang diiris-iris, langkuas merah 1 jari, sidukung anak 3 batang lengkap. Semua bahan direbus dengan 5 gelas air dan biarkan hingga tersisa 3 gelas. Setelah disaring dan masih hangat diminum ¾ galas, lakukan 3 kali sehari sesudah makan.
Stroke
Stroke terjadi bila pembuluh darah yang menyuplai darah ke otak tersumbat atau pecah. Selain itu, dapat juga terjadi akibat gangguan sirkulasi pembuluh darah yang mensuplai darah ke otak. Gejala gejala umum yang menyertai timbulnya stroke yaitu terjadinya iskemik yang ditandai dengan sakit kepala, hilangnya keseimbangan, gangguan penglihatan, hilangnya kemampuan berbicara, atau hilangnya kemampuan untuk memahami apa yang dikatakan oleh lawan bicara. Jika yang terserang otak sebelah kiri, yang terganggu adalah bagian tubuh sebelah kanan, dan jika yang terserang otak sebelah kanan, yang terganggu adalah bagian tubuh sebelah kiri.
Penyebab:
Faktor faktor yang dapat memicu terjadinya stroke adalah: tekanan darah tinggi/hipertensi, diabetes, kebiasaan merokok, kebiasaan mengkonsumsi alkohol, kolesterol tinggi keleihan berat badan/obesitas, dan lain lain.
Pengobatan:
• 10 gram bawang putih 1/2 buah bawang bonibai, 25 gram temu hitam dan 10 gram bunga mawar direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, kemudian airnya diminu I hangat.

Followers (216) More »
[syed ]
[amin]
[nuratiqah]
[patik pacal]
[Muhammad Afiq Kamarudin]
[cikgu pencen]
[mahaza]
[Lovely Kitchen]
[Mohd Kasturi Hussin]
[cucu kwantung]
[fzi]
[Acik]
[Athyrah Azhar]
[Hazwani Hidayah]
[azhari hj hadi]
[ZAiM]
[Ijad]
[kelompen]
[maskoi]
[Hafiz Ng]
[sekamar rindu]
[anakwatan]
[Prepaid Harga Murah]
[asuhan]
[Izzah Haneefa]
[SHAHRIL MOHD NOR]
[princess_izzati]
[moy]
[sunsnake@budakbalun]
[halim]
[SABAHKITA]
[Senjaliza]
[Kuda Berhias]
[Ustaz Nor Amin Sayani Bin Zainal]
[Mazha]
[Ayid]
[Budak Kampung Online]
[YUZIE AMIR]
[AZMI ABDAZIZ]
[Ummul Kasturi]
[Lenggang Kangkung]
[JimieRay dot Com]
[Tengkolok Hitam]
[muhammad rushdi]
[DIARI PKGMEN]
[wanshah]
[raden bertani]
[zamani]
[dokpikiaq]
[ minal urduun]
[anahani 71]
[zieida92]
[pRinCesS...]
[TAMAN LAGU]
[terracota]
[sharmaz73]
[MOHD. ADHA MOHD. ZAIN]
[miss]
[nalapambu]
[cucutoknor]
[ummu]
[AiNeRzA]
[mok]
[Pusat Khidmat Masyarkat - N39 DUN BOTA]
[leftenan_313_otai_( wakil jeneral otai)]
[kulaan2u]
[autaman]
[PAS Cawangan Bukit Sentosa 2]
[Pollitk Putar Belit]
[atsixty]
[Kak Sarina]
[Ustaz Nor Amin Sayani Bin Zainal]
[werdah]
[dahlan]
[rosnanie2201]
[Nizar]
[BRIGED MP SEGAMBUT]
[Jawa Jadid]
[CUPING MERAH]
[puterabmw]
[fawi]
[harapan]
[N37 Batu Maung Penang]
[hamdan basiran bin kiai hj tahir]
[mannmusa]
[krangkang_2003]
[SIREH JUNJUNG]
[Zaid]
[aiman]
[..ada akai..pakai]
[stones]
[khairil afandi]
[Cik Amy Sensei]
[MANUTD FC MALAYSIA]
[INSAN KERDIL]
[pkpentadbiran_smki]
[azza_irah]
[mat perak]
[gayapeneroka]
[mAklonG]
Already a member? Sign in

Juwet


 duwet.jpg
JUWET

Famili :    Euphorbiaceae

Daerah : Sunda : Jamblang.  Dalas, dhuwak. Bali : juwet.

Asing :  

Sifat Kimiawikaya kandung an kimia, yang sudah di keta-hui antara lain è Buah : zat penyamak tanin, minyak terbang, damar, asam gallus dan glicosida. Biji : tanin, asam galat, glukosida phytomelin, alfa‑phytostcrol yang bersifat anticholesteremik. Kulit : Zat samak

Efek Farmakologis :  Tanaman ini memiliki sifat Rasa manis, Netral,   astringent antimalline,   anticholesteremik, anti ‑ diabeticum.

Monday, June 14, 2010

Sakit

daun seribu

Burung Balam
sakit gigi
sakit kepala
sakit perut

Monday, June 7, 2010

Lidah Buaya


Lidah Buaya Sebagai Obat dan Minuman Penyegar
Bagian 2

Di Cina, yang dikenal sebagai salah satu negara maju di bidang obat tradisional, tanaman lidah buaya digolongkan kepada tanaman yang bermanfaat untuk obat dan kosmetik. Untuk membersihkan organ tubuh dari penyebab penyakit, dilakukan pengobatan tradisional dengan cara meminum cairan lidah buaya yang dikemas.
ORANG mengenal lidah buaya dari dulu hingga sekarang sebagai penyubur rambut dan bahan kosmetik. Tumbuhan berdaun panjang, tebal, berwarna hijau, dan di dalamnya terdapat semacam cairan serat bening ini, bagi masyarakat yang bisa memanfaatkannya akan menjadi komoditas menguntungkan lantaran dapat dikemas menjadi minuman penyegar.
Bagi masyarakat yang telah merasakan atau mencoba meminumnya, mengaku sangat kagum terhadap khasiatnya. Minuman lidah buaya ternyata segar, menyegarkan, dan nikmat. Selain nikmat dan segar, juga berkhasiat sebagai obat penurun panas.
Menurut Santosa, staf pengajar jurusan Budidaya Pertanian dan K. Darusman, Guru Besar Jurusan Kimia FMIPA, keduanya dari Institut Pertanian Bagor (IPB), pada pertemuan nasional pengembangan agribisnis lidah buaya di Pontianak belum lama ini, lidah buaya sebagai bahan obat alami telah dikenal sejak 1500 SM (Sebelum Masehi).
Berdasarkan dokumen Mesir (Ebers Papyrus Document), tertulis berbagai kegunaan lidah buaya sebagai bahan obat dan pengobatan. Demikian pula, hampir semua dokumen sejarah obat alami di berbagai negara antara lain Cina, Yunani, Spanyol, dan Arab, mengungkapkan mengenai keunggulan lidah buaya atau yang dikenal dalam bahasa asing aloe vera tersebut.
Menurut K. Darusman, aloe vera memiliki 180 spesies dan dipercaya berasal dari Afrika bagian utara, juga Afrika lainnya yang beriklim sama, tropis. Sementara Dirjen Bina Produksi Hortikultura Departemen Pertanian DR. Sumarno mengatakan tanaman lidah buaya berasal dari kepulauan Canary di sebelah barat Afrika dan dikenal sebagai obat dan kosmetik.
Di Cina, yang dikenal sebagai salah satu negara maju di bidang obat tradisional, tanaman lidah buaya digolongkan kepada tanaman yang bermanfaat untuk obat dan kosmetik. Untuk membersihkan organ tubuh dari penyebab penyakit, dilakukan pengobatan tradisional dengan cara meminum cairan lidah buaya yang dikemas.
Untuk menjadikan cairan bening ini hingga menjadi bisa diminum dan berkhasiat sebagai penurun panas, dalam penanganannya memerlukan kekhususan. Di Kalbar, terutama di Pontianak, minuman penyegar ini banyak diperdagangakan di berbagai tempat termasuk untuk ”buah” tangan.
Sedangkan di Jawa Barat, pembudidayaannya ada di Desa Situgede Bogor. Menurut petani di sana, biaya pemeliharaan tanaman ini relatif murah karena cukup menggunakan pupuk kandang. Sedangkan hasil panennya mudah dipasarkan karena sudah ada penampungan yang siap membelinya.
Di Indonesia, tanaman lidah buaya diduga masuk sekira abad ke-17, yang pada mulanya hanya sebagai tanaman hias dalam pot dan penggunaannya hanya terbatas sebagai penyubur rambut, penyembuh luka, dan merawat kulit. Sementara menurut hasil penelitian, kata Dirjen Holtikultura Deptan Dr. Sumarno, tanaman lidah buaya diketahui mempunyai banyak kegunaan seperti antiinflamasi, antijamur, antibakteri, dan regenesari sel, juga dapat berfungsi untuk menurunkan kadar gula dalam darah pada penderita diabetes.
Manfaat yang beragam dari aloe vera ini tak lain adalah karena kandungan bahan aktif yang dimilikinya antara lain mineral K, Ca, Zn, Co, dan Cr; vitamin A, B6, B12, C, E, neacin, kolin, asam amino esensial dan non esensial dan polysakarida, saponin, lignin serta antrakinon.
Gel lidah buaya merupakan bagian dari daun lidah buaya yang terdapat di bagian dalam daun di bawah kulit, tidak berwarna, kenyal, bergetah, dan saling berikat berbentuk jaringan. Gel lidah buaya sebagian besar terdiri atas air 99,52 persen dan protein lima persen dari berat kering bahan padat serta mengandung karbon hidrat tercerna sehingga dapat digunakan sebagai minuman diet. Selain itu, lidah buaya juga baik sebagai obat luka, obat pencahar, untuk melebatkan dan menghitamkan rambut serta perlindungan kulit.





Dari segi lahan, pengembangan aloe vera cocok tumbuh di daerah bergambut. Kebetulan di Indonesia, daerah bergambut ini terdapat di Provinsi Kalbar. Daerah ini mempunyai lahan gambut lebih dari satu juta hektar terletak di tiga kabupaten yakni Kota Pontianak, Mempawah, dan Sambas.(Zul/sumber: AS)
Adanya paradigma lama yang mengatakan lahan gambut merupakan lahan yang marginal sehingga kurang produktif untuk berusaha tani, ternyata tidak benar, karena dengan teknologi budi daya tanaman dan pengalaman petani, ternyata lahan gambut memberikan produktivitas tinggi terhadap tanaman lidah buaya.
Dari analisis usaha tani, pada temu nasional agribisnis lidah buaya belum lama ini, diketahui bahwa tanaman lidah buaya memberikan keuntungan yang cukup tinggi. Total investasi per hektare untuk penanaman biayanya Rp 17,5 juta. Dan dalam masa pemeliharaan dua tahun dapat menghasilkan Rp 72,5 juta dengan harga Rp 800,00 sampai Rp 1.000,00/kg.
Produksi rata-rata lidah buaya per tahun, menurut Wakil Gubernur Kalbar, mencapai delapan ton/ha/bulan dengan potensi panen sekali sebulan. Seminar nasional lidah buaya di Pontianak tersebut dibuka Mentan Bugaran Saragih saat berkunjung ke Pontianak, Kalbar belum lama ini. (Tarmizi, B.Sc, S.Pd/ Universitas Negeri Padang)

Tumbuhan Obat

Followers